Oleh: Indra Manik (36043) 18 tahun yang lalu
Sorowako adalah kota kecil di tepi danau Matano, Sulawesi Selatan. Berjarak sekitar 600 km ke arah timur laut kota Makassar, tempat ini bisa ditempuh dengan jalan darat sekitar 10 jam , atau pesawat udara sekitar 1 jam. Sorowako, merupakan kota yang dibesarkan dari kegiatan pertambangan nikel terbesar di Indonesia yaitu PT INCO. Salah satu kegiatan karyawan PT INCO dan komunitas di Sorowako yang sedang marak akhir-akhir ini adalah FOTOGRAFI. Pada awal September 2006, untuk mengakomodasi kegiatan tersebut, dibentuklah Sorowako Photographer Society yang disingkat menjadi SPS. Saat saat ini beranggotakan sekitar 40 orang, mulai dari yang bermodalkan kamera poket hingga yang semi profesional, mulai dari anak SD (halo Alvin...), sampai karyawan yang hampir pensiun (pak Haji Yomo, komen dong...). Minggu lalu, SPS mengundang dua orang fotografer yang cukup disegani, dari Jakarta Fotografer.Net, Rarindra Prakarsa (RDP) dan seorang lagi dari Denpasar (masih disimpan dulu, tidak jadi datang karena pesawatnya rusak dan kedatangan beliau akan dijadwal ulang). Kegiatan utama dari acara ini adalah hunting bareng dan diskusi tentang fotografi dan olah digital. Disamping itu juga dilakukan silaturahmi sesama anggotanya yang kebanyakan baru kembali dari cuti lebaran. Kegiatan ini dimulai dari Jumat sore sampai minggu pagi, 3-5 November 2006. Diawali dari pertemuan kelas Jumat sore, yang membahas teori fotografi dan olah digital, dilakukan hunting bareng di persawahan tepi danau hingga magrib. Malamnya dilanjutkan dengan latihan olah digital sambil membahas rencana kegiatan untuk hari Sabtu. Sabtu subuh, fotografer sudah berkumpul di Ground Zero, Tanjung Sorowako.Tempat ini sangat kompleks dan menjadi favorite fotografer Sorowako karena mempunyai suasana pedesaan dengan kampung nelayan, persawahan dan pantai yang dapat mengabadikan sunrise dengan baik. Dua orang model nelayan dengan perahunya dan pemancing (mas Eko yang juga anggota FN) yang sudah dihubungi sebelumnya. Acara dilanjutkan ke telaga Sora-sora, yang merupakan telaga yang terbentuk dari sisa penambangan. Telaga ini mempunyai air yang tenang, dan dikelilingi oleh perbukitan hijau. (foto RDP berjudul Sora-sora! di lokasi ini mendapat FPE hari ini nich) Seusai itu kami meluncur menuju pantai Salosa ditepi danau Matano dan melakuan hunting dengan model cilik yang merangkap fotografer, Alvin dan Geraldo,dimana foto rekan Didik Fotunadi yang berjudul Belajar Bersama, mendapatkan FPE juga hari ini. Setelah ditutup dengan makan siang, istirahat sore dan malam dilanjutkan lagi dengan share olah digital bersama mas RDP. Karena waktu yang sempit kami tidak sempat hunting ke lokasi tambang, tapi cukup diwakili dengan foto rekan Bor Adithya berjudul Uploading Debu, FPE hari ini juga. Minggu pagi RDP kembali ke Jakarta dan diantar oleh rekan Achmad Yani sampai ke Cengkareng, yang katanya sempat private course selama di perjalanan. Waktu yang sangat singkat membuat kami cuma bisa menyerap sedikit ilmunya mas RDP, tapi lebih dari cukup kok. TERIMA KASIH MAS RARINDRA... Peta dibawah di capture dari Google Earth.
Oleh: A. Yani Esbe (23079) 18 tahun yang lalu
Apa ajah pokoknya difoto, habis aku telat moto sun-rise.. After 5.45'00". Eko, gedhe banget tripodnya. Mas Harry, gajarin metering...ama Om Fredy. Bang Indra, kenapa senyum2 ama gw yach...?
Oleh: Anna Adhitya (4312) 18 tahun yang lalu
keren liputannya, terima kasih pak Indra ! kapan2 boleh ikutan ya!
Foto bersama pasti..biar kenangan tak terlupa... Buat teman-teman yang pernah ke Sorowako, yang dulu jaman Bechtel, Jaman Dravo, Jaman Fluor Daniel, Jaman MINCOM... sorowako masih tetap indah Mas... Danaunya masih jadi salah satu danau terbening di dunia..., ecosistemnya masih terawat baik.... Salam dari Sorowako
Oleh: Pinky Mirror (6382) 18 tahun yang lalu
Salut buat semangat teman-teman di Soroako :)
Pada foto bareng diatas, yang berdiri di tengah, pakai baju kaos biru muda, adalah ALVIN PRANATA, yang dapat FgPE hari ini. Salam...
Oleh: Eka Rachmat, Meneer (88294) 18 tahun yang lalu
wuih asik banget...disamping obyek yg menarik....yg lebih menarik lagi semangat utk belajarnya temen2 di sorowako....salut dech.....selamat
Oleh: Indra P, humblefisherman (71080) 18 tahun yang lalu
wahhhhhhhhh kenapa waktu ke makasar nggak mampir ke soroako ya?? jadi pengen nih.. pasti keren sekali landscapenya ya... kapan2 deh.. kebetulan punya beberapa teman di sana.. congrats untuk acaranya.. salam humblefisherman
Oleh: Bibianoes E. Admo (35404) 18 tahun yang lalu
Saluuut... untuk SPS. Semangat berburu dan belajarnya top banget. Salam damai.
Oleh: Mhd. Luthfi, Upie (41313) 17 tahun yang lalu
waduuhhh .... itu kok sharing nya semua yang duduk pada make Laptop semuaah .... uih canggih SPS ;) Selamat atas hunting bareng RDP nya yah ... BTW RDP kok pake strap Kuning sihhh :-??
Oleh: Indra Manik (36043) 17 tahun yang lalu
He..he.. Strapnya aja yang kuning, yang digantung C**** kok, toleransi agamanya emang tinggi... ;) ;)