[LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh:  Hannan Abdullah (12789)    18 tahun yang lalu

  0 

May Day, istilah keren untuk memperingati hari buruh internasional. 1 May 2006, jakarta dibanjiri lautan buruh dari berbagai pelosok di jabotabek, bahkan ada yang berdatangan dari luar jabotabek, seperti dari surabaya, pekalongan, dll.

Konsentrasi masa terpecah diberbagai lokasi, ada yang di HI, ada yang di Istana dan ada pula yang di Senayan. Walaupun lokasi demo berbeda-beda, tuntutan mereka tetap sama, yaitu "TOLAK REVISI UU No 13/2003". Untuk yang disenayan, kebetulan KSPI (Kongres Serikat Pekerja Indonesia) mengerahkan massa afiliasinya untuk bergerak ke DPR, dan meminta DPR untuk tidak mengagendakan atau tidak mengesahkan revisi UU No 13/2003 yang banyak merugikan Pekerja

KSPI beranggotakan 10 Afiliasi, yang terdiri dari SPN (Serikat Pekerja Nasional), ASPEK (Asosiasi Serikat Pekerja Indonesia), FSP Metal, FSP Farmasi dan Kesehatan Reformasi, FSP Pariwisata dan Hotel Reformasi, PGRI, FSP Industri Semen Indonesia, SP Percetakan, Penerbitan dan Media Informasi, FSP Kimia Energi dan Pertambangan dan FSP Perkayuan dan Kehutanan.

Acara dimulai sejak pukul 8.00 WIB di parkir timur senayan, kurang lebih 100 ribu massa dengan tertib mengikuti acara demi acara, diawali dengan sambutan dari para pengurus KSPI dan afiliasi KSPI. Para buruh berdiam sejenak, ketika sama-sama berdo'a untuk Ketua KSPI yang sudah lebih dahulu berpulang, almarhum Rustam Aksam.

jam 10.30 WIB, massa mulai bergerak dari parkir timur menuju DPR di senayan, guna menyampaikan aspirasi penolakan UU no 13/2003. Dan setelah anggota DPR menemui massa, dan menyatakan mereka juga menolak UU no 13/2003, akhirnya massa KSPI membubarkan diri dengan tertib, tak ada anarkis, tak ada pengerusakan, semua berjalan dengan baik, dan semua kembali ke tempat kerja masing-masing dengan perasaan aman dan lega

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh:  Rony Zakaria (12972)    18 tahun yang lalu

 0 

wah Jogi juga kesana yah....
gua juga kesana tuh....
kapan yah kita motret di RSJ ;))

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: M. Rizki Aditya (2806)    18 tahun yang lalu

 0 

Bentar2 jogg... blom gi resize....

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: M. Rizki Aditya (2806)    18 tahun yang lalu

 0 

narsis dulu yak.... jog..... foto2 nya on proces

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: M. Rizki Aditya (2806)    18 tahun yang lalu

 0 

Ingat Jurnalis Juga.....

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: M. Rizki Aditya (2806)    18 tahun yang lalu

 0 

Lumba2 bundaran HI

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: M. Rizki Aditya (2806)    18 tahun yang lalu

 0 

say No to Revisi

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: M. Rizki Aditya (2806)    18 tahun yang lalu

 0 

salah satu yang tumbang

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: M. Rizki Aditya (2806)    18 tahun yang lalu

 0 

Lelah ber demo dipijit

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: M. Rizki Aditya (2806)    18 tahun yang lalu

 0 

tanpa kata2 bergemalah suara itu menembus cakrawala

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: M. Rizki Aditya (2806)    18 tahun yang lalu

 0 

?????

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh:  Gede A. Setiawan, GAS (33721)    18 tahun yang lalu

 0 

wah lama gak sua ama bang hannan neh... thanks for sharing kakak2 semua

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: Tunggal Pawestri (302)    18 tahun yang lalu

 0 

ikutan ah...mamerin hasil yang seadanya....
meski merasa gak maksimal dan banyak yang ngeliatin F301 gue secara intimidatif hehehe,

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: Tunggal Pawestri (302)    18 tahun yang lalu

 0 

ini salah satu buruh jurnalis....manis juga je...

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: Tunggal Pawestri (302)    18 tahun yang lalu

 0 

saya nolak lo mbak....dan bersedia bergaya untuk mbak :)

Re: [LIPUTAN] May Day, Demo buruh 1 Mei 2006 dari Senayan ke Senayan

Oleh: Tunggal Pawestri (302)    18 tahun yang lalu

 0 

Ini Benderaku...huayo mana benderamu? :D