Sunset Chat 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

Sunset Chat
rnNara, Kyoto, Japan
rn
rnBersama rekan Putu Ashintya Widhiartha kami bergegas mengejar sunset yang indah di Kota Nara, mencari sudut bidik bangunan kuil atau sesuatu yang menarik untuk dibuat siluet, tetapi kecewa sekali karena komposisi tidak bisa dibuat oleh karena banyaknya bangunan modern dan kabel berseliweran. Akhirnya kami istirahat dekat kolam air The Three Storied Pagoda, yang terkenal.
rn
rnSaya menyapa kakek ini dan berbasa-basi berawal dari kamera saya yang disanjung-sanjung bagus sekali merk "N" (padahal saya tahu ini kamera butut sekali). Umurnya yang 80 tahun dan tanah negeri leluhurnya Korea Utara membuat saya tertarik. Kami bicara ngalor-ngidul dari rahasia awet muda sampai perbedaan cara hidup kami di daerah Kanto (Tokyo) dengan Kansai (Kyoto). Tetapi saya juga berpikir dengan ketegangan politik antara Negeri Jepang dan Negeri Korea Utara yang sudah siap mengarahkan "Tepodong" ke "tempat" saya... hehehehe... ngeri mencoba membayangkan kalo terjadi beberapa misil Tepodong benar-benar meluncur dari tetangga kami.... :D
rn
rnSaya meminta untuk shot.. dan seperti biasa ... malu-malu... dia akhirnya mengiyakan. Saya suka keberhasilan saya merayu... :)
rn
rnTeknis Foto :
rnFoto analog ini asli dari film BW, di scan dan diperbaiki citranya dengan PS.
rnmas.. mbak... komentarin aja fotonya... jangan masalah politik-nya, ok??!!... saya juga apatis kok !!.... :)

  • Nilai foto: 122
  • Dilihat: 242
  • Waktu upload: Selasa, 13 Des 2005
  • Lokasi: Nara, Kyoto, Japan
Kategori
ManusiaPotret
Shooting Data
  • Aperture: f/5.0
  • Speed: 1/60
  • ISO: 0
  • Kamera: Nikon F50 *
  • Lensa: Tokina 28-210 *
  • Filter: -
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Made Yoga Sudharma (28241)

18 tahun yang lalu

Swastiastu, Si kakek preman juga ya..gondrong aja gitchu lo.... Nice BW..IMHO..lawan bicaranya kalo keliatan mungkin akan lebih selaras dengan judul Salam damai