Kilau Gemerlap Tirai Air 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

 Budi Marjono (14917)

Foto terakhir untuk saat ini, seri anak2 bermain di air mancur (water fountain). Karena cuaca sudah dingin dan sering sekali hujan (mulai musim dingin), air mancurnya lebih sering tidak nyala.
rnSaya paling senang yang ini, airnya tampak gemerlap banget, dan di kejauhan tampak gedung dan menara stasiun kereta Flinders Street yang merah kuning, dan menara gereja katedral St.Paul.

rnFoto lainnya seri ini, "Si Kupu Air Merah Jambu" dan "Ceria Diantara Pancur Air" mari silakan juga mampir ditengok, kalau sempat.

rnSetelah frame BESAR kemarin ramai diguyur teman2 di FN, yang ini jadi tidak berani terlalu besar, heheheee...

rnSekedar berbagi foto jalan2 di Melbourne, semoga tetap bisa dinikmati.
rnTerimakasih kritik dan sarannya, berharga sekali semuanya !! Salam.

  • Nilai foto: 203
  • Dilihat: 425
  • Waktu upload: Selasa, 21 Jun 2005
  • Lokasi: southbank melbourne, Australia
Shooting Data
  • Aperture: f/4.8
  • Speed: 1/200
  • ISO: 0
  • Kamera: Olympus [mju:] 300 *
  • Lensa: Olympus 35mm *
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Igor F Firdauzi (185236)

19 tahun yang lalu

sebenarnya frame kemarin karena bentuk fotonya framenya manis kok Momentnya asyik nih

Hadi Perbawa PANDE (2636)

19 tahun yang lalu

keuren abisss.... baru belajar ajah udah kaya gini... gemana kalo uda pinter yah... nice shoot

 Harjono Djoyobisono, DJ (51218)

19 tahun yang lalu

tajam, angle dan momentnya bagus regards, dj

 Rahadi Lukita (28643)

19 tahun yang lalu

Karya yang dinamis, menarik sekali memperhatikan ekspresi anak-anak ketika sedang melihat air. Momennya pas. Good shot !

 Z. Damar Twiditra, Ditra (91884)

19 tahun yang lalu

Capturing DEtail airnya mantep bgt

 Muhar Abdullah Puteh, mohar (50211)

19 tahun yang lalu

hehheh framenya menarik kang...

 Bruno Susanto (5575)

19 tahun yang lalu

bagus momentnya very colourful and cheerful

 Firman Ardiansyah (6741)

19 tahun yang lalu

komposisi airnya cakep, warna outdoor yang alami.. tempat yang saya tahu ada pancuran kaya gini di daerah sekitar cuma taman bunga cipanas...kenapa di indo..gak ada taman kota??? eh Bogor ada ding..tapi Kebun Raya dan harus bayar...kecuali jum'at..karena alasannnya ikutan sholat jum'at :D salam...

Greg Paswindar (1134)

19 tahun yang lalu

Agak membingungkan Bud. Anak yg di kanan bengong itu malah mengganggu.

 Wisnu Kusuma Wardhana (54037)

19 tahun yang lalu

fotonya indah, tajam dan momentnya pas. fokusnya sengaja dijatuhin di air ya? Jadi kangen sama melbourne nih abis liat foto ini

fernandez hutagalung (2434)

19 tahun yang lalu

suasananya tertangkap.... aku pun ikut senang

Risdy A (938)

19 tahun yang lalu

suasananya terekam jelas....sangat menarik...komposisinya juga keren...sayang kalo menurut saya lebih asik lagi kalo fokusnya kearah aktifitas orang..daripada ke air yang mancurnya...salam...

 Andri Irawan, Billitone (72159)

19 tahun yang lalu

momen menarik, cahaya terlalu keras nih kak...imho.

Rahmat Subhagyo (1035)

19 tahun yang lalu

Wah asik nih fotonya, nice capture... apalagi kalo speednya bisa dinaikin lagi, anak anak yang bermain bisa lebih tajam lagi (IMHO). Nice shoot mas..... Salam dan ditunggu komentar baliknya

 Rony Zakaria (12972)

19 tahun yang lalu

keren nih momentnya! colornya asik!

Gede Eka Suadnyana (1476)

19 tahun yang lalu

foto yang menarik!suasana riang ditambah pancuran air bikin tambah hidup. nice shot! salam

 Adolf Kumayas (6273)

19 tahun yang lalu

tirai airnya memang menarik.. semua kelihatan jelas.. tajam dari FG sampai ke BG.. warna-warninya menarik.. Salam..

 Steve Sutedja (3523)

19 tahun yang lalu

hi bud.. framenya bagus kok.. nice capture..

 Dhita Febrianty,Dhee (13037)

19 tahun yang lalu

foto ini menarik sekali dr thumbnailnya. selain cerah, juga suasana ceria yg tertangkap enak untuk dilihat. buat saya, foto ini jadi unik karena memang elemen yg ditampilkan lumayan banyak.

 Christina Desitrivianti, Nina (49997)

19 tahun yang lalu

asik deh kak... coba disini ada ya... suka deh... nice moment n very colorful tp kok crop atas bawahnya meffeet amat kak? sayang pohonnya kepotong tuh..

 Stella Noviani (42531)

19 tahun yang lalu

Haha mau frame besar kecil sebenernya ngga papa lho mas Budi, asal pas aja ama fotonya ;p Tetep menarik seri ini, bener2 rekaman suasana yg ceria, susahnya emang semua objectnya jd menarik, ya air mancur, ya (semua) anak2 yg bermain, gedung2 di belakang, bahkan pohon hijau muda itu jg eye catching sekali, mungkin bisa dipikirin untuk nyoba BG framing aja, jd pohon di kiri kanan misalnya (kalo ada 2), ato ya milih, gedungnya blur, seluruh foto penuh dgn garis tirai air mancur...ide aja lhoo...salam!