...cinta sang embun pagi...  


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

    rn
rncinta sang embun pagi

rnrnApakah ada bedanya kehilangan engkau sekarang
rnAtau esok hari? Seperti embun yang menguap, menghujam
rnmatahari ketika pagi. Cinta ini datang dengan
rnmengendap-endap perlahan di tengah kabut malam
rndalam semilir angin musim kering ini. Embun-embun
rndatang menangisi pagi. Mentari datang hanya untuk menyingkirkannya
rnke angkasa. Untuk bertemu awan-awan hujan. Untuk bersua dengan
rnkekasih hatinya. Menatap matanya membuat embun
rnmeneteskan air matanya. Hatinya terajam penuh ketika
rndo’a-do’a harus lirih terucap. Batinnya menceracau tentang sebuah
rnharapan. Pada malam-malam tertentu yang dibalut kesuraman. Dan
rnpada seluruh air mata yang tersisa. Hadir di tengah balutan
rnrumput pagi yang membangunkan semua duka pada angkasa. Ketika
rnsang embun harus berkaca pada cinta. Untuk menyatukannya pada
rnsang angin dan awan-awan berarak yang membawa mereka pergi
rnsuatu masa nanti. Sampai mentari membakar musnah semua air
rnmata. Semua tetes yang tercipta. Cinta ini datang. Mengendap-endap

rnrnperlahan. Di tengah kabut malam, dalam semilir angin musim kering
rnini. Beningnya embun membuat ia tak kuasa menahan hasrat. Untuk
rnbertemu angin yang menghantarkannya pada awan-awan
rnyang berarak.Menangis. Menghiba. Meraung. Merangkul. Memeluk dan
rnmusnah. Mencumbu dan tiada. Hanya untuk bersua dengan belahan
rnhatinya. Satu buah sayap yang membuatnya tak kuasa untuk
rnterbang menyelami angin-angin. Awan-awan berarak
rnyang menyerukan kehilangan. Apakah ada bdanya jika sang embun
rnkehilangan engkau satu jam kemudian? Atau setahun menjelang? Atau
rnmungkin saat ini juga? Apakah engkau akan menyelam
rndalam waktu atau sekedar terbang bersama
rnangin musim kering ini? Menatap matanya
rnmembuat ia menangis kembali

rnrndan tertunduk seperti embun
rnyang menguap
rndan mengutarakan
rnsebuah cinta…

rnrnrnDenpasar, 27 Juli 2004 23.26

rnrnrnDate/Time Original : 20-09-2004 15.24 ISO 50

  • Nilai foto: 272
  • Dilihat: 456
  • Waktu upload: Rabu, 20 Okt 2004
  • Lokasi: Kawah Putih, Ciwidey, Jawa Barat, Indonesia
Kategori
Landscape
Shooting Data
  • Aperture: f/2.0
  • Speed: 1/6
  • ISO: 0
  • Kamera: Canon Powershot G1 *
  • Lensa: Canon Built-in / Standard *
  • Filter: Hoya Infrared R72
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
Ganug Nugroho (1634)

20 tahun yang lalu

bukit yang melengkung, awan yang murung,dan uap yang mengepul itu...betapa elok

 Pramudo Gunardono (13671)

20 tahun yang lalu

komposisinya begitu menawan, tajam, lighting ok banget... nice view !!

Galis Ragasunu (6359)

20 tahun yang lalu

komposisinya kuat...

 Wayan Sukadana (5399)

20 tahun yang lalu

Komposisi fotonya bagus sekali MasArief, disini bisa diliat perbedaan dimensi ruang tajamnya, bagian perbagian foto mulai dari FGnya sampai keBGnya sangat menyentuh warnanya. Warnanya sangat hidup/keluar. Berkas sinar dari langitnya membuat fotonya lebih dramatis. Salam.....

Hendarto Kramadibrata, Kubrik (681)

20 tahun yang lalu

kok bisa sih ? salam,

Hedi Priamajar (49168)

20 tahun yang lalu

Bukan main permainan warnanya, dah jago kayaknya main channel mixer ya Mas Anto ? Lagi jatuh cinta ?

 Erik Estrada (89424)

20 tahun yang lalu

dramatis,nice poet.

 Julfiadi Nawawi, Joel (25273)

20 tahun yang lalu

Bagus ... Cahaya dan tone colournya .. Nuasanya betul-betul kena ... cocok dengan puisinya ...Salam.

 Saelan Wangsa (141012)

20 tahun yang lalu

saya lebih cenderung mengcrop sisi atasnya untuk menghilangkan mataharinya/bidang putih di atas, sebab bentuk nya kurang menunjang bagi mata saya...nuansanya cantik..

 Boentara Prajitno (110337)

20 tahun yang lalu

komposisi apik, cantik lightingnya

 Heru Fathurohman (15444)

20 tahun yang lalu

landscape yg bagus sekali! asapnya, awannya dan sinar mataharinya membuat kesan misterius...

Ahmad Ali (249)

20 tahun yang lalu

great shot!!!

 albert rony (1897)

20 tahun yang lalu

keren abis...sayang dof kurang dalam

Wisnu Krisnanto (3034)

20 tahun yang lalu

nice shoot

 Kristianto Gunawan T (145148)

20 tahun yang lalu

Nice landscape, Salam

 Fadjar Hamidi, PapaTITA (22300)

20 tahun yang lalu

Sangat cantik, 3TU lagi deh untuk puisinya, meski nggak ngerti blas.

Hendy Kurniansyah (89)

20 tahun yang lalu

nyambung ama poemnya...........perpaduan warnanya bagus....serasi antara air dan langitnya....cool abis...salam

Helmi Satoto (53)

20 tahun yang lalu

perpaduan awan dan kabut klop. mana nih embunnya?

 Ketut Gede Budidarmadi (31484)

20 tahun yang lalu

indaaaah sekaliii komposisinya.... becik mas...becik gati!

 Mustakim Irsan, ICHAN (55541)

20 tahun yang lalu

Wowwww...misty.. Ruuarrr Biasaaa !!!

Dhyta Caturani (203)

20 tahun yang lalu

Absoultely beautiful. Great moment, nice shot, perfect composition and awesome colors. Jempol empat deh.... :)

 Yudhi Fiandono (34613)

20 tahun yang lalu

wow .. bagus sekali landscapenya dalam IR .. asap kawahnya saya suka ..

 Misbachul Munir (37067)

20 tahun yang lalu

ritmis, curve & shape yg menawan dengan sentuhan kabut & awan yg retak2. Bercak2 merah di tebing belakang masih agak terasa mas, saturasi jangan terlalu "kejam" (IMHO)

 Chairul Anwar (10381)

20 tahun yang lalu

Artistik...

 Leony.K (4037)

20 tahun yang lalu

Wonderful shoot.