Oleh: Mira TJ (4738) 17 tahun yang lalu
Dengan menulis topik ini, saya seakan-akan menempatkan diri dalam suatu kotak berjudul: ADVANCE. Ni looooo, gw uda advance, jadi berhak ngajarin yang newbie-newbie ato pemula-pemula. Ni looooooooo, gw uda jago pisan, wajib dihormati dan dituruti segala perkataannya. Hihihihihihi... Terlepas dari anggapan itu, ada banyak rekan yang sudah berkecimpung di komunitas Fotografer.Net relatif lama (baca: sejak FN buka) yang membaca ribuan topik yang isinya sama. Pendatang baru di FN yang merasa pengetahuan fotografinya minim menganggap harus memperkenalkan dirinya di komunitas FN dengan cara bikin topik dengan kata kunci newbie-pemula-belajar-fotografi. Hehehehehehe. Saya mencoba query dengan kata kunci "newbie pemula belajar fotografi", ternyata keluar data sebanyak 3389 topik. Betapa membosankannya harus menjawab pertanyaan yang sama tiga ribu tiga ratus delapan puluh sembilan kali. Sebenarnya semakin lama saya belajar fotografi, semakin sadar saya... kalau saya ngga tau apa2. Hihihihihi. Bahwa masih begitu dalam yang harus dipelajari. Lebih dalam dari yang sebelumnya saya tahu. Tapi kadang2 ... semakin sering saya membaca topik2 newbie-pemula-belajar-fotografi, saya jadi mikirnya: apa iya fotografi itu masih merupakan barang yang aneh di Indonesia? Kok orang bisa pakai digital SLR dianggap hebat? Padahal kan apa coba kurang hebatnya seseorang yang bisa menggunakan seluruh fitur-fitur canggih dari sebuah handphone? Hihihihihihi... OK, how to study photography? IMHO, to study photography is to never stop studying. Pengkotak-kotakan manusia menjadi newbie, intermediate & advance serta professional (seakan-akan oh... seorang profesional dijamin lebih jago dari yang potograper gretong-an, padahal orang berduit trus beli satu system lengkap, trus pasang iklan fotografer wedding, trus ada yang nyewa... bisa disebut profesional juga... kan dibayar) bisa menjadi salah satu sebab orang berhenti belajar. Tadinya saya menulis ini karena sebel...ih lagi2 hari ini ada topik newbie riwil minta ajarin lagih. Dude, don't whine, just do it. Trus ceritanya saya mau nunjukin jalan bagaimana belajar fotografi yang benar. Hehehehehehe. Lalu saya masuk google, ngetik "photography resources". Eh ternyata keluar URL www.photography-resources.com. Dan ternyata berisi ratusan link yang kerap dikunjungi para pelaku fotografi. Dan ternyata, saya sendiri juga bisa mempelajari isi dari link-link ini. OK, how to study photography? IMHO, to study photography is to never stop looking, seeing, observing. Situs paling jempol untuk belajar fotografi dan ilmu-lmu turunannya (ilmu melet model misalnya) yang dalam sehari dapat saya kunjungi berkali-kali adalah: www.google.com Saya yakin, bukan saya saja yang setuju dengan ini. Kalau saya sudah mengetik g-o-o , go looking, go searching, go observing, jangan bengong aja - tulis topik di FN - berharap akan banyak yang kasih jawaban pada pertanyaan kita. Cari sendiri. No pain, no gain. Tahun 2004 saya tergila-gila dengan children photography. Jadi saya membentuk satu mind-perception bahwa saya harus pergi kuliah mempelajari children photography setiap hari, seperti layaknya mahasiswa reguler lainnya. Setiap hari harus ada satu hal baru yang saya pelajari, saya dapatkan, mengenai children photography. Tapi saya menyadari, children photography lebih baik dipelajari lewat googling, bukan FN-ing. Coba aja cari di FN topik children photography yang saya mulai... kayaknya sih ngga ada. Hihihihihi. How to study photography? What else? IMHO, to study photography is to never stop reading. To read literatures, articles & books. To read between the lines. To read people. To read nature. Penyakit kebanyakan fotografer, lebih suka lihat gambar daripada lihat tulisan. Tapi siapa suruh harus selesai satu buku sekali baca? Saya kalau baca yang tebal-tebal juga bisa sampai dua tahun - tiga tahun gitu deh. Ada yang dianggurkan dua tahun dulu, baru dibaca. Ada yang saya putuskan untuk membaca hanya 75% saja, sisanya kayaknya kurang penting deh. Tidak ada tulisan di buku-buku yang menyatakan semua buku harus dibaca seluruhnya sampai habis. Mengapa harus takut terhadap buku yang tebal? Zeeeezzzzzzzzz. Takut bosan? Bosan kan tinggal taruh, tutup, tinggal, nanti kalau sudah ngga bosan lagi... ya dibuka lagi. Makanya, saya kurang percaya dengan metode pinjam-meminjam buku. Soalnya ... gimana kalau saya mbacanya sampai setahun? Kasihan dong yang dipinjam bukunya. Saya juga kurang suka meminjamkan... soalnya... saya sendiri juga belum selesai baca buku tersebut setelah punya bukunya selama 3 tahun. Hihihihihihihi. Wah... dipanggil miting di WC. Udahan dulu ya.
Oleh: Christian Pandapotan (1360) 15 tahun yang lalu
saya sangat terkesan dengan komentar mas Hendy Soesanto, saya akan terus belajar dan bereksplorasi. salam dari nubi. :D
Oleh: Fernando Emanuel Zega (2721) 15 tahun yang lalu
Allo Kk2 semua....lam knl aq Murid baru nih di duia fotografi...mohon bimbingannya ya KK2 senior oia aq mau tanya donk soal Event Ferrari Heritage Photo Contest kmrin kan aq Ikut serta ..trus mau Opload nih hasil jeprettan nya gimana caranya ya?
Oleh: Rachel Oktalia Cahyono, Sinpaul725 (10) 15 tahun yang lalu
gimana ya cranya belajar fotografi,dan buka emagazine yg pdf?
Oleh: Emy Tusriyanti (4411) 15 tahun yang lalu
Kadang2 saya yg masih newbie suka gak PD dg hasil foto saya. Kira2 ini bagus enggak ya menurut orang lain. Suka juga googling..pas nemu foto bagus, jd pengin tau ini ngolahnya pake apa? Kaya pas liat foto HDR, langsung download Photomatix tanpa tau cara ngolahnya :D
Oleh: Sugiyono Halim (701) 15 tahun yang lalu
ada pemula yg tinggal di bandung ga? siapa tau bisa hunting bareng
Oleh: Vidi Agiorno (949) 15 tahun yang lalu
saya newbie baru yang baru 1 tahun belajar otodidak..mohon bimbingan para senior
Oleh: Rizky Permana (4193) 15 tahun yang lalu
Misi.......Ikutan gabung ya..... Newbie Nie......msih perlu bnyk belajar......... Mohon Bimbingannya ya.... Terima kasih ^^
Oleh: Nofan Haeriansyah (1) 15 tahun yang lalu
salam jepret... saya masi Newbie nih tmpt bejar fotografi di bandung dimana yak.... ada yg punya infonya gak makasi
Oleh: Arvin Mareta (163) 15 tahun yang lalu
hi.... salam kenal, saya juga newbie neh, keseringan ga pd dengan hasil jepretan saya, palagi kalau ada yang bilang ko gini ko ga gitu..... tapi rasa seni dan tujuan jepretan ga akan sama setiap orang hmmmmm ko jadi curhat.... yo wes pokoke tetep belajar sampai tamat riwayatnya hehehehe
Oleh: Bambang Rahayu (1238) 15 tahun yang lalu
gw newbie beneran..abis upload poto..cuma krn ga ahli dalam hal potograpi, jadi banyak di kritik hehe..bagus dan seneng juga buwat blajar.. bingung mo moto apaan, tehnik pengambilan gambar dan editing dsb bener2 kaga ngerti
Oleh: Bagus Santoso (2568) 15 tahun yang lalu
Namanya jg newbi.. Kyk gw msh cetek. FN ada kan utk itu..ataw ganti aja jd FOTOGRAFERPRO.NET, gmn? /:)
Oleh: Putu Indra Martadiputra (2299) 15 tahun yang lalu
jadi lebih termotifasi untuk belajar dan terus beljar nih...
Hola..salam kenal untuk semua..saya newbie yang selama ini belajar otodidak. ayo kita saling membangun dalam seni jepret menjepret
Oleh: Andrian (0) 15 tahun yang lalu
salam kenal semua nya... saya newbie yang baru mau belajar fotografer ne...
Oleh: Nur Hasanah Lukman (281) 15 tahun yang lalu
Saya juga newbie,awalnya lumayan takut mau gabung di sini karena kelihatannya udah pada pro semua.tapi atas dorongan seseorang akhirnya gabung juga.Learning Like You Gonna Live Forever,itu kali motto saya.Bukan cuma dalam hal Fotografi,tapi banyak hal lainnya.
Oleh: Sefriandi Sukatendel (1110) 15 tahun yang lalu
Salam kenal dari nyubie yang nyoba motret.... Banyak hal yg bagus utk dipelajarin sih di FN nih. Salam jepret fooeva....
Oleh: Nur Wijianti (0) 15 tahun yang lalu
huehehe... baru ikutan neh, belajar jepret-jepret ternyata seru yaa?! ayo.. ayo.. learn to jepret-jepret!!!
Oleh: Yandi (424) 15 tahun yang lalu
pokoknya belajar terus untuk + pengalaman
Oleh: Muhammad Wahyu Ichsan (23) 15 tahun yang lalu
Hi temans, saya dah satu bulan gabung di fn, dan dalam masa itu saya banyak baca2 mengenaik teknik dan istilah motret, sekarang mau mencoba mempraktekkannya. salam dari newbie
Oleh: Gatot Nugroho (444) 15 tahun yang lalu
Salam.... gabung dunk.. gw jg nubie... biarpun uda lama poto2... tetep gak gapee...:)
Oleh: David Ong (160) 15 tahun yang lalu
Ada saran ga buat buku fotografi yang bagus en pembahasannya lengkap. Buat kamera SLR tentunya. ThankS
Terus ada yg bisa kasi info ga mengenai sekolah photografi yang bagus di jakarta ataupun medan. Dengan budget yang nga terlalu tinggi.
Oleh: Anne Meriance (78) 15 tahun yang lalu
hallo, newbie nih... mohon panduannya master...
Oleh: Asti Umihani (23) 15 tahun yang lalu
terima kasih atas masukannya! bagus sekali.... forever newbie neh, coz dari dulu cuman ambil gambar-aja..... Musti blajar lebih banyak lagi neh... ^-^
Oleh: Marsel Frano Kosakoy (0) 15 tahun yang lalu
just capturing and capturing.... ^^