Oleh: Robert Adolf Izaak,RAI (84103) 19 tahun yang lalu
Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Pengasih, hari Minggu 22 Mei 2005 kami dapat mewujudkan Ajakan Street Hunting – 3, FN Bogor. :) Cuaca Minggu pagi itu cerah, sehingga acara hunting dapat berjalan lancar. Mengambil lokasi seputar Terminal Baranangsiang, Jl Pajajaran. Cukup banyak subyek human interest di lokasi ini. Peserta Street Hunting 3 FN Bogor ternyata tidak hanya dari teman-teman FN Bogor saja...Beberapa bahkan sebagian besar adalah teman-teman FN Jakarta bersedia meluangkan waktu ikut bersama kami. Jadi ceritanya fN Jakarta ‘menyerbu’ Bogor nich... :) Nama-nama peserta yang tercatat : FN Bogor : (1) Komandan Hunting, Kang Petrus Suryadi ; (2) Igor Firdauzi ; (3) Dedy ; (4) Annas – Depok ; (5) Agus Purnawarman – Depok ; (6) Andri Choa ; (7) Sofyansah ; (8) Faisal – Depok ; (9) Eric Hartono ; (10) Hartono ; (11) yang buat thread ini FN Jakarta : (1)Donny ; (2) Edu ; (3) Tedjo ; (4) Sihol Sitanggang ; (5) Ronald ; (6) Adam Rozelly ; (7) Robby ; (8) Nina ; (9) Kai ; (10) Dandi ; (11) Dendy A ; (12) M Faizal ; (13) Heri S ; (14) Gayuh ; (15) Ayub ; (16) Han Siong ; (17) Nanik ; (18) Nia ; (20) Palty ; (21) Elmin ; (22) Bayu ; (23) Damon ; (24) M.Hartono Bayu, Damon, dan boss hartono datang telat, namun tidak ketinggalan jauh. Hanya sayangnya tidak bisa ikutan dalam foto keluarga. :( Suasana akrab dan kebersamaan mengisi acara hunting kali ini. Ada beberapa yang sudah saling kenal...ada juga yang baru pertama kali ketemu...ada juga yang sudah sering liat namanya di FN tapi baru kali ini ketemu...Asyik dech bearti khan tambah teman...’Provokator’ yang meramaikan acara ini tetap di pegang Igor dan kawan-kawan-nya... #-o Sebelum masuk liputan, kami juga teringat teman-teman FN Bogor yang sebenarnya ingin hadir tapi berhalangan. Sebutlah mereka : Kang Ijul, yang lagi tugas ke Bali ; Fitri Yanti alias Jamboel ; Fritz Primadya ; Kurnia Wijaya ; Raiyani Muharramah ; Kang Rochim, Pipit, dan beberapa teman-teman FN Bogor lainnya. Seandainya teman-teman kami ini hadir, pasti akan lebih meriah...Mudah-mudahan next hunting bisa join bersama kami. Sebelumnya, atas nama teman-teman FN Bogor saya mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan dukungan dari teman-teman semua, sehingga acara Street Hunting III bisa berjalan lancar. Diharapkan akan menyusul juga Street Hunting IV-FN Bogor. Kami juga mohon maaf apabila ada kesalahan dan kekurangan yang kurang berkenan. Dan seperti biasa, liputan ini akan diawal foto keluarga.
Oppps....siapa tuch....
Fotografer satu ini sich memang udah canggih...gak heran dech FN menganugerahkan kepada beliau FPE... Tapi...ada yang belum bisa diberikan FN kepada beliau... apaan tuch...??? guru private yang ngajari pake topi yang benar ... :-s
Patil...Patil...dimana kau...loe ngilang ya...???? :-s :-s :-s ...ngga kog...gw disini...
Papan pengumuman ini dipasang untuk di baca dan diketahui para warga Bogor...Di buat dengan biaya mahal... tapi... ternyata untuk neduh... [-x[-x[-x
ngantuk euy...... tidur dulu ya....nanti dilanjut lagi.....
Oleh: Gayuh Gahari (2269) 19 tahun yang lalu
RAI said : Patil...Patil...dimana kau...loe ngilang ya...???? Patil : gw disini kok, lagi jualan tales bogor, lumayan buat sambilan :D
Oleh: Igor F Firdauzi (185236) 19 tahun yang lalu
inilah tokoh kita yang secara perawakan mirip dengan tersangka peldakan bomb, sehingga sering membuatnya dalam kesulitan
tanpa ampun petugas security pun mendekatinya Security: anda mau meldakkan tempat ini ya Tokoh kita: bukan pak, bapak salah orang Anak FN: betul pak, ini adalah fotografer yang suka upload suara alam
Tokoh Kita: bapak ini gimana, saya ini orang terhormat saya adalah kepala sekolah SKKP PGRI I (Petang) Tambi - Wonosobo saya seorang pendidik!!
Tokoh Kita: kalau tidak percaya, ikut saya ke Wonosobo, biar ini bisa di verify oleh Kepala Dusun saya
Sementara Patroli Bermotor telah mengendus dan mencurigai tokoh kita Polisi: ini dia yang dicari oleh penduduk Bojongkoneng 2 minggu yang lalu karena merusak sawah dan kencing sembarangan!
akhirnya tokoh kita diseret untuk ditanyai oleh para polisi polisi: saudara yang merusak sawah dan kencing sembarangan di Bojong koneng ya? Tokoh kita: bukan pak, itu kembaran saya, nama latinnya : Bubalus Bubalis polisi: saudara bawa gembolan ini mau ngebom ya? saudara bandar ya? Tokoh kita: bukan pak, saya dulunya cuma makelar mercon rentengan dan petasan banting di daerah jawa tengah, sekarang sudah insyaf pak, ampun pak...
akhirnya Patil pun datang untuk menjelaskan kesalahpahaman yang terjadi polisi pun manggut-manggut dan melepaskan tokoh kita
setelah bahagia karena dilepaskan oleh polisi (walaupun celana sudah basah karena ketakutan) maka tokoh kita pun meneruskan hobbynya
Oleh: Dian Agung Nugroho (23376) 19 tahun yang lalu
selamat atas ke-kompakannya......sukses selalu buat temen2 Fn Bogor
Oleh: Bayu Laksono (16477) 19 tahun yang lalu
Ternyata gaya para Street Hunter sungguh luar biasa...
Sisi lain dari aktivitas para fotografer jalanan tersebut ditinjau dari sudut pandang sang model...
Pada street hunting kemarin, sebuah penampakan dari arah Kebun Raya Bogor sempat terekam oleh kamera...
Oleh: Christina Desitrivianti, Nina (49997) 19 tahun yang lalu
ah... aku juga punya nih fotonya... he3.. :Dmotonya sampe buru2 takut keburu bangun... :)). apa nggak gatel2 ya tiduran di rumput?? :D
yang mana? yang ini? :-SS
tenang kak igor.... td masih proses upload, masih ada lagi :D. foto ini sesaat sebelum "foto keluarga". hmm... katanya start jam 7 pagi, udah ngebut2 dr jakarta... eh... jam brapa tuh baru mulai?? :-w
Oleh: Gardenia Mofid, nia (4627) 19 tahun yang lalu
gaya fotografer** dari sebagian yang masih tersisa setelah SH3 kmrn, melanjutkan acara hunting di kebun raya...kayaknya lagi pada mencoba mengabadikan capung yang hinggap di atas teratai...berhasil nggak ya?????
Nia, itu ada yang latihan menembak ya? :-? eh ada yang di tugu kujang loh, tapi kurang jelas POInya
foto keluarganya kurang tajem nih p adolf...
kak Nina maklumlah, itu kan kamera dapet dari doorprize pasar malem gambir ;)) jadi ehm ehm ;) foto dibawah, karena lensanya wide, maka orangnya disuruh menyebar supaya tidak ada ruang kosong :D