:: Rumoh Atjeh :: 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

Rumah Aceh merupakan rumah tradisional Aceh. Tapi kalau ditanya dimana sekarang masih bisa ditemukan rumoh Aceh yang asli, rata-rata akan menjawab ada di Banda Aceh, tepatnya di Museum Negeri kota Banda Aceh diseberang Pendopo berdekatan dengan makam Sultan Iskandar Muda. Lalu, apakah cuma ada di Banda Aceh saja yang masih mempunyai rumoh Aceh yang asli? kalau mau ditelusuri secara menyeluruh hampir diseluruh kabupaten dan kota di Aceh, rata-rata masih “menyimpan” barang langka rumoh Aceh ini. Salah satunya seperti di Tangse,Pidie,Aceh disini masih banyak ditemukan rumoh Aceh dengan keasliannya. Salah satu rumoh Aceh ini adalah milik Maktie dan keluarga, tepatnya berada di Desa Pulo Seunong,Tangse,Aceh. Jika mau menelusuri berbagai pelosok desa di Aceh Besar atau di Aceh lainnya, kemungkinan besar berbagai etnis keaslian rumoh Aceh masih bisa ditemukan.

  • Nilai foto: 5
  • Dilihat: 1101
  • Waktu upload: Minggu, 08 Apr 2012
  • Lokasi: Pulo Seunong, Pidie, Indonesia
Shooting Data
  • Aperture: f/10.0
  • Speed: 1/250
  • ISO: 0
  • Kamera: Canon canon EOS 350D *
  • Lensa: Canon EF-S 18-55mm F/3.5-5.6 IS *
  • Filter: CPL
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
Muhammad Rizky F. (2240)

11 tahun yang lalu

editannya terlalu kasar