Milky Way
Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.
Info

Anton William (2402)
coba pandangi langit malam, jika waktunya pas maka kita dapat menemukan suatu kabut putih yang memanjang di langit malam, itu adalah milky way atau biasa kita sebut galaksi bimasakti.
n
nfoto ini saya potret tanpa tracking. bagian yang berwarna orange adalah milkyway.
n
njika diteliti lagi kita dapat menemukan rasi scorpius di sana. perhatikan juga gugus bola di ekor scorpius.
n
npada frame foto saya sediakan kalibrator monitor. harapannya untuk menyaksikan milky way di foto ini monitor anda telah terkalibrasi dengan baik.
n
nkritik dan saran dipersilahkan.
- Nilai foto: 59
- Dilihat: 254
- Waktu upload: Kamis, 30 Mar 2006
- Lokasi: Lembang, Jawa Barat, Indonesia
Shooting Data
- Aperture: n/a
- Speed: 1/0.033
- ISO: 0
- Kamera: Nikon D70 *
- Filter: none
- * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar

Tri Laksmana (7503)
19 tahun yang lalu
noise masih mendominasi foto ini, asa tinggi ya? gak coba pakai kamera wide field di atas tripod aja lalu ambil beberapa frame sekaligus?

Ag. Farano Gunawan, ROMO (51636)
19 tahun yang lalu
5TU buat pak Anton...!! Request lagi ya.... planet Mars ato Venus doong....he..he..he... Salam!

M. Shovitri (765)
19 tahun yang lalu
mata awam saya kurang bisa menangkap ´pesan´ nih bozzzz..... salut buat ´sky collection´ -nya salam

Bernadette Bianca (27)
19 tahun yang lalu
kurang point of interest, padahal obyeknya mnarik.. namun perlu diacungi jempol dapat mengambil obyek tersebut dengan baik.

Musin Yohan (24264)
19 tahun yang lalu
cakeppp....!! I love astronomy...salut ama usahanya... Salam....

Vovo Susatio (11834)
19 tahun yang lalu
Jadi kayak gini bentuk gugusan Bima Sakti ... Rasi bintang kayaknya bakal tambah jelas kalo diberi olahan garis-garis penghubung seperti karya terdahulu. Trims buat kalibrasinya. Foto bagus.

Chandra Widjaja (7410)
19 tahun yang lalu
Bagus banget deh ih... Mau jg moto bintang kayak gini... tapi belon bisa2 nich.. :) Salam

B. Adi Nugroho (15243)
19 tahun yang lalu
hebat hebat hebat... satu2nya fotografer di FN yg paling konsisten sama astrophotography. salut bangged euy! btw ga bosen ya? he he he :P agak ngawur nih dikit... semua bintang yg nampak itu adalah bagian dari Milky Way, kalo pun ada yg warna orange itu pusat Milky Way bukan?

Herlambang, BN (8204)
19 tahun yang lalu
wah .. aliran foto yang tidak umum nih. nice one pak. btw .. itu kerlap kerlip .. bukan sensor noise kan ya ? hehe.

Antonius Hartanto (17590)
19 tahun yang lalu
wahhhhhhhh bintang2..asik mas.... ini orang2 harus pada jeli mas ... gimana bung totto -B-A-G-U-S-.. ;0)'