Awan dan Kubah 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

Sebenarnya foto ini diambil jauh sebelum jadi anggota di FN. Kubahnya cukup menarik untuk diabadikan, dan kebetulan langitnya sedang bagus. Baru-baru ini aja saya tahu kalau kubah itu adalah salah satu bangunan dari sebuah Sekolah Dasar di areal pemakaman umum. Nggak nyangka padahal disekitarnya banyak makam yang mempunyai bangunan serupa. Dulu pertama kali di Mesir saya mengira kalau areal seperti ini adalah perumahan, tapi akhirnya diberitahu kalau kuburan saya jadi kaget. Perumahan masa depan kali? Tapi saya juga pernah dengar info bahwa data statistik menunjukkan 60 ribu penduduk Mesir yang masih hidup juga tinggal di areal ini. Terima kasih atas saran dan kritik!

  • Nilai foto: 24
  • Dilihat: 129
  • Waktu upload: Kamis, 12 Jan 2006
  • Lokasi: Pekuburan- Syafi'i - Kairo, Egypt
Shooting Data
  • Aperture: n/a
  • Speed: n/a
  • ISO: 0
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
Arnie Sumardi (567)

18 tahun yang lalu

bagus awannya! cuman beningin lgi gmbrnya!

Chi Chi (535)

18 tahun yang lalu

view nya bagus sih. awan nya menarik tp warna nya kurang bagus

 Eki Akhwan (73130)

18 tahun yang lalu

low angle dan langit kuat menonjolkan kubah. sayang kualitas fotonya kurang nih. salam.

 Salim S Marzuki (41351)

18 tahun yang lalu

kompo dan langitnya cakep sekali ! seperti pakai cpl. thanks for sharing dan salam !

 S. H. Widharma (6384)

18 tahun yang lalu

Pd foto ini saya mengagumi momen nya ...dgn kondisi awan yang bagus. Komposisinya juga menarik. Kubah mendapatkan latar belakang warna yg indah. Secara teknis...foto ini sedikit kurang tajam, tapi krn mgkn masih pake analog...bisa jadi karena scannernya. Serem juga yah kalo sekolah di tengah pekuburan....hihihi.... Salam kenal Mas Faizal.

 Simon Effendi (28380)

18 tahun yang lalu

Warna & pola awannya bagus... nice composition too! :)