-= Alam Negeriku #2 =- 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

Stanley Rori (2795)

Another Photo from my journey. Masih terus belajar komposisi. Frame asli, hanya di-resize untuk memenuhi syarat posting. Ranting pohon dan semak di FG sengaja tidak dicrop. Olah warna dan saturasi dengan PS. Mohon kritik dan sarannya, maklum masih belajar.rnSalam

Kategori
NaturePedesaan
Shooting Data
  • Aperture: f/4.0
  • Speed: 1/500
  • ISO: 0
  • Kamera: Sony Panasonic Lumix DMC-FZ20 *
  • Lensa: Sony Panasonic built-in/standard *
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
Robert Siby (1346)

18 tahun yang lalu

Hebat ngana pe foto ini noh... jadi inga kampung.... salam

Willy Lee (2533)

18 tahun yang lalu

imo: ranting yg di kiri atas agak menggangu yah ? +langitnya agak flat hehe komposisi bakal lebih bafus kalo diambil lebih wide lagi kali yah...

husaffan sab (223)

19 tahun yang lalu

waw , kapan-kapan pengen juga nih ke manado

 Hanny Wong Kandou, HWK (28135)

19 tahun yang lalu

Prinsipnya foto ini terlalu biasa sten...coba lagi man!Langit dan sawah benturan lighting nya sehingga ada bagian yang jadi gelap..

Ahmad Yani (1586)

19 tahun yang lalu

Lanskap yang baik Lebih baik lagi kalo foregroundnya dibanyakin.. mundur dikiiit aja..oke.

 Saelan Wangsa (141012)

19 tahun yang lalu

bagaimana kalau batang pohon yg agak besar di sisi kiri yg beranting terlihat ..akan lebih manis.. viewnya..

 Adityo Baskoro Hardoyo (3373)

19 tahun yang lalu

WOW, Indie Mooi

 Herlambang, BN (8204)

19 tahun yang lalu

ck ck ... f/4 Leica Elmarit emang tiada 2 nya .... tajam di semua lini. .. nice ! tapi hijaunya kinclong banget ya ? mau coba pakein magenta filter?

 August Triono Sanudin, Djoko (65422)

19 tahun yang lalu

perfect landscape

 Andi Sucirta (72130)

19 tahun yang lalu

Landscape yang ditampilkan natural memang cantik....termasuk karya ini....tajem..komposisi mantep...dicarikan framing pada fg dengan pepohonan disekitar juga bisa memberi nuansa yang berbeda..still great

 K. Amadhea Irdam, Kai (48127)

19 tahun yang lalu

warnanya kinclong skali :D suka lihat ranting yang di atas itu..jadinya sisi atas ngga terlalu kosong.. keren pemandangannya T_T

 Joko Nugroho (6053)

19 tahun yang lalu

Komposisinya bagus, warna-warnanya juga indah. Jadi pengin pulang kampung nih.... sudah lama tidak lihat hamparan sawah dengan BG gunung. Thx for uploadding the photo... Nice picture Salam

 Rochmad Setyadi (4370)

19 tahun yang lalu

iya daerah minahasa emang begini tone alamnya. sangat menarik, gunung rendah, pohon kelapa dan sawah. dan mostly langit lebih bersih, dibanding di Sunda misalnya. Salam ndang.

 Praditya Nova (29288)

19 tahun yang lalu

Komposisi menarik...tonenya sangat natural...framing dengan ranting pohon ok juga... ajarin jg dong....

 Nita Rininta (2049)

19 tahun yang lalu

Indah euy panoramanya..