... waktu berlalu tanpa jawab (kedua) ... 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

    rn
rnFoto ini dibuat asli. Model asli dan pemandangan asli. Awan merupakan montase. Muka model terlihat bekas seleksi dodging karena slide mengalami salah proses, sehingga semua hasil pemotretan menjadi gelap. Bagian landscape nya masih bisa di "angkat" warna nya di PS, tapi bagian muka mengalami under exp yang cukup jauh, sehingga mau ga mau harus melalui seleksi dodging spt ini. Jadi harap maklum, kalo di bagian muka terlihat sedikit aneh. Sekeliling foto di burn dengan seleksi marquee yang diberi feather 250 px (sehingga seleksi nya ttp halus) dan kemudian Levels-Gamma nya di gelapkan. Kemudian foto diberi border hitam dan tanda segitiga dua di kiri foto adalah tanda aktualitas diri spt halnya tanda tangan. rn
    rn
rnFoto ini sebenernya pernah di UL di FN beberapa bulan yang lalu dengan media monochrome handcoloring dengan judul Waktu Berlalu Tanpa Jawab. Secara pribadi sebenernya tidak etis memasukkan foto ini berdua dengan ilustrasi puisi yang sama; tapi di satu sisi menurut saya pribadi, kedua foto ini saya suka banget untuk memvisualisasikan puisi itu. Dengan kelebihan dan kekurangannya masing2 tentunya...rn
    rn
rnFoto ini merupakan foto ilustrasi puisi dengan judul yang sama.rn
    rn
rn"Waktu Berlalu Tanpa Jawab"rn
    rn
rnEmbun pagi berjalan tertatih-tatih menuju pagi. Mentari terbit hanya menyiratkan sebuah kenangan yang terhempas. Menyemburatkan sinarnya, menghancurkan memori indah air-air yang meluncur dingin di pipi seorang pria. Ia menangis. Menggumam dan menangis kembali. Matanya kembali diam. Tersenyum ceria. Kembali menangis kering dalam diam. berlayar menuju sekat-sekat otaknya dan menemukan engkau disana. Meluncur deras tepat di dadanya. Terbakar hangat oleh senyuman sang fajar pagi itu. Malam ini ia habiskan dengan tangisan. Lamunan. Tangisan kembali. Kesedihan. Kehilangan. Mencari celah-celah kosong dimana ia bisa terdiam. Tersenyum. Dan berlalu. Tetapi ia menangis lagi tadi malam. Kenapa harus ia saksikan kamboja itu layu dan mati di tengah padang keabadian yang sepi ? Kenapa ia harus menangis untuk sekat-sekat labirin yang merobek-robek dadanya ? Kenapa terlalu banyak pertanyaanrn
    rn
rndengan sedikit jawaban ? Kenapa terlalu banyak air mata yang menetes ? Berjalan tertatih-tatih menuju pagi ? Kenapa mentari harus terbit dan menyaksikan delapan puluh enam ribu empat ratus detik kemudian tenggelam ? Dan menangis ? Kenapa sampai malam inipun ia tetap harus tenggelam ? Mencari ruang-ruang kosong didalam hatinya untuk menemukannya. Gadis kecil berkerudung hitam yang diam tanpa suara. Menatap tajam tanpa ayunan senyum di bibirnya. Terkunci rapat disana. Diam seribu kosakata. Berjalan tertatih-tatih menuju kenangan. Yang terhempas. Sekat-sekat bertanya. Ruang-ruang menggumam. Kotak-kotak bersenandung pedih tanpa suara. Gadis kecil itu, malaikat kembang frangipani itu menjawab dengan keheningan purnama. Silih berganti diterpa awan malam. Menusuk tajam kedalam tulang rusuknya. Ia menangis kembali malam ini. Terlalu banyak kenangan dengan air mata. Terlalu banyak pertanyaan dengan sedikit gumaman suara. Untuk sebuah jawaban. Terlalu banyak air mata untuk sedikit cintarn
    rn
rndalam zaman yang terlahir dari jutaan detik yang berlalu tanpa jawab…rn
    rn
rnDenpasar, 23 Juli 2003 00.37

  • Nilai foto: 90
  • Dilihat: 455
  • Waktu upload: Kamis, 02 Sep 2004
  • Lokasi: Kawah Putih Ciwidey, Jawa Barat, Indonesia
Kategori
FashionModel
Shooting Data
  • Aperture: f/5.6
  • Speed: 1/30
  • ISO: 0
  • Kamera: mamiya RZ 67 *
  • Lensa: mamiya sekor 110mm/2,8 *
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Ricardo de Melo (3403)

19 tahun yang lalu

antara langit dan obyek koq warnanya kurang menyatu ya?retouch juga msaih agak kasar....untuk wajah sayanggg banget....tapi bisa dimaklumi koq!!

Frediyan Anggulla (894)

20 tahun yang lalu

konsep eksekussi ok !! pose model kok kurang ya!!! tapi siplah sukses deh

Galis Ragasunu (6359)

20 tahun yang lalu

good photo...

dhany yudianto (1356)

20 tahun yang lalu

uuuaaaappppiiikkk tueennnnaaan.......... tapi pose modelnya agak gantung yah? tapi selebihnya uapik tenan mas proviciat....

 George Pradyanata (18987)

20 tahun yang lalu

Bingung ~ bagus mana ya antara puisi dgn foto!

 Reza Syailendra, Rejadado (4774)

20 tahun yang lalu

muantap tenan..

 Bernard Juniardy,Beben (50050)

20 tahun yang lalu

Sesuai dengan pengamatan saya di monitor, dari segi komposisi sdh seimbang, kemudian dari segi fokus cukup tajam serta pencahayaannya sdh terukur dengan tepat, good concept.

 Muhar Abdullah Puteh, mohar (50211)

20 tahun yang lalu

keren mas, apalagi ada tambahan keterangan dan salam kenal

 Andy Sugiharto (54126)

20 tahun yang lalu

Iya saya pernah lihat foto ini di galeri mas Anto sebelumnya.., sangat menarik.., olahannya juga rapi. 2 segitiga dikiri agak ngganggu IMHO, udah ada tandatangan dibawah , khan?...

 hotma martuah (3347)

20 tahun yang lalu

Keren ...

Nicholas Hendriyanto Suhandi (911)

20 tahun yang lalu

Bagus sekali, tapi ada sesuatu yang ganjil dan sulit diungkapkan dengan kata2

 Saelan Wangsa (141012)

20 tahun yang lalu

baju merahnya sebagai aksen yg cantik..

 Ketut Gede Budidarmadi (31484)

20 tahun yang lalu

perpaduan warna yang bagus mas... memang cukup terlihat seleksi dodging di muka si model.. tapi bisa saya abaikan.. komposisinya cantik banget..dan montase awan pun bagus.. salut mas Anto..

 Setia Wibawa (6666)

20 tahun yang lalu

menurut penglihatanku foto ini bisa dikategorikan foto yg ekstrim krn ketinggian pohon & obyek modelnya bisa sama tinggi, tetapi secara teknis olahan PS cukup sempurna, komposisi & saturasi warna cukup bagus.......salam

 Irma H. Samadi (3968)

20 tahun yang lalu

warna warninya bagus Mas Anto.. awan dan pohonnya dramatis. ekspresi model menurut saya kurang cocok dengan suasananya ya..mungkin kalo sedang merenung tanpa senyum akan lebih match. puisinya bagus..thanks for sharing..

 Endramawan Suroto (33170)

20 tahun yang lalu

Anda pasti dapat lebih baik lho... frammingnya kurang pas menurut saya, dan objek orang kurang tajam. Warna ranting-2 pohonnya terlalu kelam menurut saya, tidak imbang dengan warna objek, semoga berkenan. Overall, well done

 Ully Zoelkarnain (17897)

20 tahun yang lalu

Secara konspdan eksekussddah cuup oe nto....hanya sayang, pose model masih nanggung...kurang masuk dengan mood lingkungannya yg sudah sagat bagus...klo dibikin bw mungkin lebih dramatis.....

 pramana sudiro (30467)

20 tahun yang lalu

ky-nya yg versi monochrome pernah liat usaha penyelamatannya berhasil

 Wiratno (11293)

20 tahun yang lalu

Apik mas, keterangannya juga menyentuh.... sip, btw langitnya juga bagus walupun nggak asli

 Ndaru Gayatri (5126)

20 tahun yang lalu

langitnya muantappp :) pohonnya juga keren :)

 Sigit Prasetio (29037)

20 tahun yang lalu

bagus foto nya salut untuk usahanya menyelamatkan foto oke mas anto :)

 Hariyantodk (36298)

20 tahun yang lalu

Cakep Mas Arief,..... Komposisi & BeGenya OK banget.