ibu1 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

Danu Primanto (1400)

biasanya, setelah tugas2 rutin tiap hari, ibu ini beristirahat sejenak, rnmengumpulkan energi utk melanjutkan tugas berikutnya. perempuan rnperkasa. menggunakan filter pd PS

Shooting Data
  • Aperture: f/3.5
  • Speed: 1/25
  • ISO: 0
  • Kamera: Canon *
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Yogi Ardhi (2160)

20 tahun yang lalu

Gak tau apakah mas Eman ini sengaja membuat foto yang 'nantang' seperti ini. Ingin rasanya saya memberi 1TD untuk menjawab 'tantangan' tadi. Terlebih setelah saya melihat beberapa karya Mas Eman dengan komposisi yang berani. Namun karena point saya tidak memenuhi syarat, jadilah 1TU ini. Ekspresi, pencahayaan, komposisi (IMHO) sangat tidak memadai. Tadinya saya mencoba refreshing melihat membuka-buka foto kategori Jurnalistik. Nemu foto ini. Dari pemilihan kategori tidak satupun kriteria jurnalistik yang nyambung. Salam,-

 K Wijaya (9411)

20 tahun yang lalu

bagus saya suka......

Fritz Edward Siregar (46)

20 tahun yang lalu

Nanggung banget sich.......

Ganda Wijaya (305)

20 tahun yang lalu

komposisinya kurang pas, mas!muka si ibu kepotong! lebih bagus kalau background ga perlu ada, kan foto ini ingin menceritakan tentang si ibu, cukup si ibu yg sedang duduk istirahat di sebuah kursi dengan ekspresinya. salam.. :)

 Erditya Indrawirasta (3547)

20 tahun yang lalu

Sebenarnya yang dipotret ibu ato pintu? Lagipula cahaya blitz (?) mantul di pintu. (IMHO)

 Judhi Prasetyo. (38908)

20 tahun yang lalu

Sayang sekali profil seorang ibu diabadikan dengan kurang baik. Ingin rasanya memberi Anda setidaknya 1TU untuk usahanya, tapi foto ini bahkan tidak dibuat dengan benar. Jangan pernah memotong gambar orang persis di bahu, siku, lutut dan tempat persendian/sambungan lain. Wajah yang terpotong sedikit juga tidak menggambarkan apakah si ibu ini sedang istirahat ataukah kebetulan matanya berkedip saat difoto. Cahaya terlalu datar sehingga kurang dramatis, terkesan foto ini dibuat asal jepret saja. Terakhir, tolong lengkapi data alat Anda, jangan sekedar 'Canon' saja. Semoga komentar ini bisa diterima dengan lapang dada untuk menjadi bahan pertimbangan dan bermanfaat untuk Anda dalam menghasilkan karya2 yang lebih baik di kemudian hari.