Seperti yang dikatakan Air pada Batu 


Hak cipta karya foto ada pada fotografer dan dilindungi oleh undang-undang.

Info

iyah, seperti yang dikatakan air dan batu, sang air tetap mengalir.. dan sang batu tetap terdiam, bersama membentuk keindahan
rn
rnPenggunaan speed rendah akan membentuk air seperti kapas, halus dan lembut
rn
rnTerima kasih atas kritik dan sarannya...jabat erat..Raiyani

  • Nilai foto: 39
  • Dilihat: 237
  • Waktu upload: Minggu, 21 Des 2003
  • Lokasi: Curug Cilember (#11#),
Shooting Data
  • Aperture: f/8.0
  • Speed: 1/5
  • ISO: 0
  • Kamera: Canon EOS 300D *
  • Filter: -
  • * Masih menggunakan daftar alat lama yang mungkin tidak akurat.
Kritik dan Komentar
 Janu Dewandaru (15437)

20 tahun yang lalu

"tidakkah engkau lihat bagaimana aku mencintaimu dari hari ke hari?", seru air yang terus membasuh deras membasahi..."tapi hanya kelembutan embun yang melekat di hatiku..",bisik batu-batu..........Saya suka konsepnya.Mungkin cropping lebih ketat: bagian atas (meninggalkan sedikit jejak air terjun) dan bagian kanan (meninggalkan satu batu) akan lebih menguatkan "dialog" antara arus air dan batuan??..

 Luhut Napitupulu (40664)

20 tahun yang lalu

Maaf sependapat dengan Daniella dan Judhi, salam.

 Ferry Ardian (4789)

20 tahun yang lalu

mungkin akan lebih bagus lagi kalau posisinya potrait kali teh.. trus speed nya di lambatin lagi biar kesan tambah halus dan dingin... bw nya keren koq...mungkin versi warnanya keren juga kali yaa ? saya ndak jabatan yaaa... soalnya..hehehehe ;op

Antotis Syafei (3757)

20 tahun yang lalu

judulnya puitis banget.. pemilihan bw menurut saya pas sekali

 Dhita Febrianty,Dhee (13037)

20 tahun yang lalu

Nice BW, airnya kurang halus dikit & komposisinya agak nanggung, semoga berkenan :)

 Budi Santoso Agung P (14506)

20 tahun yang lalu

se7 ttg komposisi, emang agak nanggung....aliran air juga kurang lembut, mungkin krn kontras yg terlalu tinggi jadi sulit..salam

 Nugroho Adhi, FGPLE (778)

20 tahun yang lalu

Sayang air terjunnya kepotong mbak...

 Yusi Ananda (35432)

20 tahun yang lalu

cool picture!BW is so klasik.

Abdul Kadir (451)

20 tahun yang lalu

Kalau air terjunnya lebih panjang pasti akan lebih menarik

 Judhi Prasetyo. (38908)

20 tahun yang lalu

Lebih seneng kalau pakai orientasi tegak, jadi nampak airnya 'banyak berkata' kepada si batu.

Ari Purnomo (196)

20 tahun yang lalu

idem!

 Daniella Tjahjanto (19667)

20 tahun yang lalu

komposisinya agak terlalu ketat, gimana kalau kecepatannya di kurangi?..........imho

 aji setiaji (7051)

20 tahun yang lalu

Mba Rai, komposisinya aga terlihat "biasa" karena terlalu kecil ruangnya, imo

Hieronimus Hadi H (2020)

20 tahun yang lalu

Saya suka komposisinya. Kok air terjunnya sedikit noisy ya ?

 D. Setiadi (81319)

20 tahun yang lalu

Nice shot. :P Komposisi kurang menggigit kak...IMO.