Sea Scape Sawarna 26-27 Januari 2013

Oleh: jakobus roihot U. Hutagaol (2314)    11 tahun yang lalu

  0 

Puji syukur kami ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, acara hunting seascape sawarna berlangsung dengan baik dan sukses, serta di dukung oleh tutor yg berpengalaman di bidang nya roy rafael.

Selama 2 hari di desa bayah cuaca nya sangat cerah sekali indah, kami semua terkagum melihat indah nya ciptaan Tuhan, sambil menikmati indah nya alam, tak lupa kami mengabadikan nya.

Perjalanan kami dr jakarta sampai di desa bayah hanya memerlukan waktu 5 jam saja, itu karena supir bus kami tau jalan-jalan untuk memotong. kami tiba di home stay tepat nya jam 13.15 dan dimulai dengan makan siang sambil berbincang mengenai trip yang akan dituju dan setelah itu kami istirahat sejenak..

Waktu menunjukkan pukul 14.30 kami melanjutkan perjalanan ke pantai tanjung layar, kami menelusuri tepi pantai nan indah hingga sampai di tanjung layar. 

Nama Tanjung Layar nampak-nya belum terkenal dengan luas di kalangan pecinta dan penikmat alam terutama pantai. Letak-nya yang berdekatan dengan pantai Ciantir ini sungguh merupakan 'hidden paradise'. Disana terdapat bongkahan batu karang yang berdiri menjulang dengan tegak berbentuk layar, dikelilingi oleh barrier atau gugus karang yang melindungi area karang yang menjulang tersebut dari hempasan ombak.

POI untuk tanjung layar ini adalah siluet tanjung layar, tutor roy rafael mengatakan bahwa point of view ditanjung layar ini selain landscape nya juga bagus siluet tanjung layar, kami semua meneruskan hunting seascape ini sampai pukul 07.00, dan meneruskan kembali ke homestay..

Pada malam hari nya kami melakukan diskusi, share mengenai fotografi dan review foto. setelah review selesai kami melanjutkan praktek grafitilight, acara berlangsung dengan meriah. setelah selesai kami istirahat pukul 23.30, untuk melanjutkan perjalanan pagi nya ke legian pari pukul 05.00..

Pada subuh kami sangat senang sekali cuaca cerah serta sinar rembulan menemani kami hingga sampai ke legian pari, perjalanan 35 menit sampai menuju legian pari..kami sampai di legian pari pukul 05.45, kami bergegas mengeluarkan kamera untuk mengabadikannya. kami sarapan di pantai legian pari setlah sarapan kami melanjutkan ke home stay untuk istirahat serta berkemas, dan kami kembali ke jakarta setelah luch dr homestay pd pukul 13.00.

Terima Kasih kami ucapkan kepada tutor (roy rafael) dan  semua peserta yang sudah ikut di trip ini sebab tanpa kalian acara ini tidak akan berlangsung. 

 

Terima kasih 

panitia

 grafiti peserta
 
 
foto bersama
Belum ada komentar