Oleh: Dianti Andajani (2233) 11 tahun yang lalu
Ada yang punya pengalaman dengan service Nikon di Pusat Service Nikon Alta?
Saya minggu lalu menservicekan kamera Nikon D600, (baru dibeli oktober 2012 di JPC kemang).
Pada saat sedang memotret, tiba2 gambar ada garis hitam melintang, kemudian hitam total dan timbul tulisan "Err".
Saya bawa ke Pusat Servis Nikon di Mangga dua, karena masih garansi. Dilayani dengan ramah oleh Bapak Iwan, dan dijanjikan selesai tanggal 18 Januari atau lebih cepat.
Setelah seminggu, saya cek, dilayani oleh ibu Halimah, yangmemberitahukan kalau ada kerusakan di shutter, dan shutter harus inden karena tidak ada stock dan ini kamera tipe baru. Pada saat ditanya kapan selesai, Ibu Halimah menjawab, " tidak tau kapan selesai, karena itu bukan bagian saya, bagian spare part aja tidak tau kapan, apalagi saya".
Terus terang saya jadi bingung, kalau memang membuka service center, bukannya harus ada stock spare part? ketidak jelasan kapan selesai sangat tidak profesional. Jawaban Ibu Halimah, "ibu pinjam saja kamera dengan teman".
Mungkin teman2 bisa memberi pencerahan atau pengalaman dengan pusat servis Nikon ini, buat saya sangat mengecewakan. Karena tidak ada alternatif jadi ya pasrah saja.
Apakah bila kita bawa ke service center di negara lain bisa dilayani lebih cepat dan profesional ya.
terimakasih