Oleh: Kunto Antariksa (9281) 13 tahun yang lalu
Pertama kali memegang kamera dengan format micro 4/3 ini tadinya ada sedikit keraguan tentang pengendaliannya ...apakah masih sama dengan kamera merek tetangga dengan format micro 4/3 yang saya miliki , dimana masih terkendala " shutter lag " yang kadang kadang agak sedikit mengganggu dalam perekaman foto dimana momen sedikit terlewat . Setelah beberapa kali memencet shutternya ternyata keraguan itu tidak terjawab malah ada touch screen AF.....Panasonic GF-2 ternyata cepat juga AF juga nyaris tidak ada shutter lag ..mirip seperti DSLR . Sharing ini hanya untuk menambah wawasan saja bagi yang ingin punya kamera pendamping yang mungil tapi bekemampuan seperti DSLR....karena kamera ini seperti kamera micro 4/3 lainnya untuk sensornya pun sizenya sama seperti kamera format 4/3 lainnya yaitu 12 MP . Mungkin juga bisa dilanjut dengan pemakai GF-3/G-3/GH-2 ....monggo....:)