[LIPUTAN] TPAS XIV - MBS II-Malimping Bayah Sawarna (24-26 Sep 2010)

Oleh: Ruby Cahyadi (1934)    14 tahun yang lalu

  0 

Salam ,

The Photographers Adventure Series - jilid XIV- Sebagai seri kedua dari MBS, telah berjalan dengan baik, dengan tema yang sama One Color One Nature (terjemahan bebasnya 'Sa'warna - Sa'alam nya"), untuk menggali keindahan alam didaerah tersebut.

Kronologi perjalanan:
Kami berkumpul jam 19:30 di SPBU Sentul, total 6 mobil beriringan menuju Ciawi, 1 Mobil menyusul esok paginya.
Jalur Pandeglang-Saketi-Malimping-Bayah, yang kami lalui pada TPAS sebelumnya membuat kami berpikir dua kali untuk dilewati kembali (jalan panjang dan rusak parah karena sering dilalui kendaraan berat, kami memutuskan untuk mengambil jalur Ciawi-Sukabumi-Pel.Ratu-Bayah).

Setelah makan malam disana, sekitar 21:00, kami bergerak menuju Ciawi.-Sukabumi-Pel.Ratu-Bayah).
Secara umum kualitas jalan dijalur ini lumayan baik, jarak tempuh hampir sama dibanding Pandeglang, berkelok dan naik turun, hambatan nya hanya pada kemacetan selepas Ciawi, sampai Cibadak, karena banyak pasar yang harus dilalui.
Kejadian lain, 2 mobil terlepas dari rombongan (dari total 6 mobil) dan mengambil jalur Cikidang dan tembus di Pel.Ratu. Jalur ini lebih singkat karena memotong beberapa pasar dan tanpa melewati Sukabumi. Hambatan nya adalah kabut yang sangat tebal dan jalanan yang licin.

Sekitar jam 24:00 dan hanya berselang 5 menit, kedua rombongan terpisah ini kembali ketemu di kota Pel.Ratu.
Istirahat sebentar sambil ngopi dan makan mie instant di halaman Alphamart.
Selepas itu, perjalanan dilanjutkan kembali beriringan menuju Bayah dengan menyusuri pantai selatan, kondisi jalan tidak sebaik di Sukabumi, banyak aspal terkelupas dan tanjakan yang cukup terjal. Jam 02:00 kami tiba di hotel Pesona Ayu untuk berisitirahat dan jam 04:15 bersiap untuk pengambilan gambar matahari terbit di Kepala Burung.

Untuk perjalanan pulang, kami mencoba rute baru, Bayah-Malimping-RangkasBitung (Tol Serang Timur)-Jakarta.
Diawal perjalanan selepas pasar Malimping jalan agak rusak, tidak terlalu panjang, tetapi setelah itu jalanan mulus hingga akhir. Yang istimewa di jalur ini adalah landscape nya, sepanjang jalan disuguhi alam yang indah dengan deretan kelapa sawit dan pohon karet, banyak penggembala kerbau dihamparan rumputnya, sayang waktu tidak mengizinkan kami untuk mengambil gambar.
Walhasil kami tiba di Rangkasbitung dan langsung masuk tol Serang Timur langsung ke Jakarta.
Rekomen untuk jalur ini !

Ringkasan:

  • Nama Trip: TPAS XIV - MBS II - One Color One Nature (Malimping, Bayah dan Sawarna)
  • Event: Jumat 24 - Minggu 26 September 2010
  • Akomodasi: 7 SUV (kendaraan pribadi)
  • Hotel: Pesona Ayu & Pada Asih
  • Total Peserta: 19 orang (note: 9 peserta batal di saat-saat terakhir)

Terima kasih kepada semua teman yang telah membantu:
1. Sponsor: Focus Nusantara , untuk hadiah-hadiahnya.
2. Rekan TPAS, Buketu Ika yang telah mengarrange semua penginapan baik Pesona Ayu dan Pada Asih, ( hanya di Pada Asih, listrik nya byar-pet)
3. Charles dan Ali Donat, pembuka jalan, penunjuk spot spot eksotis.
4. Semua peserta yang baik hati, tidak sombong dan tepat waktu, diminta kumpul jam 04:15, ternyata siap semua, Hebat ! Salut dah (jangan jangan gak tidur kaya om Dennis)
5. Terima kasih FN, atas space dan sarananya sebagai tempat berkumpul dan sharing informasi.

Peserta yang terpuaskan:
1. Ruby, 2. Unian, 3. Grace, 4. Teddy, 5, Olef 6, Destry 7. Ali 8. Dennis, 9. Arimatea, 10. Donny Arsal, 11. Irawati 12. Eta 13. Sambodo 14, Tata 15. Trias 16, Charles 17, Bangga 18. Ira DJ 19. Ika dan para supir.

Susunan Acara dapat dilihat pada Ajakan TPAS XIV
Sampai ketemu TPAS XV - CHINA (sedang pendalaman)

Salam !
Belum ada komentar