{Liputan} Hi Matsuri di Nagatoro,Jepang

Oleh:  Willy Setiadi (43835)    14 tahun yang lalu

  0 

Terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa dan FN yg sudah menyediakan tempat buat liputan.Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya,hunting tahun ini cuma 2 orang.Krisis ekonomi yang parah di Jepang membuat banyak teman-teman hunting pulang ke tanah air.Hunting kali ini hanya berdua dengan Benny Setiawan.
Hunting ini mengawali hunting tahunan mengawali musim semi.Tidak seperti tahun sebelumnya,musim semi tahun ini agak aneh karena msih turun salju.Ada pun tujuan hunting kali ini adalah acara Hi Matsuri (Hi=api,Matsuri=festival) .Hi Matsuri ini diadakan oleh kuil Daigoji di Nagatoro.Acara utamanya adalah berjalan di atas bara api oleh biksu-biksu dari Kuil Daigoji.Sayang acara berjalan di atas api tidak diadakan karena ada sesuatu halangan.Tetapi acaranya tetap menarik untuk diikuti.Jadwal acaranya sebagai berikut :
- Minggu 7 Maret 2010 pukul 10.00-12.00 Shishimai/Lion Dance ala Jepang bertempat di depan Stasiun nagatoro.
- Minggu 7 Maret 2010 pukul 13.00-15.00 Hi Matsuri di sekitar Kuil Daigoji,15 menit berjalan kaki dari Stasiun Nagatoro.

Belum ada komentar