Oleh: Erik Estrada (89424) 15 tahun yang lalu
Sekilas tentang Kecamatan Ngawen. Kecamatan Ngawen terletak 25 km sebelah timur laut Wonosari, ibukota Kabupaten Gunungkidul. Kecamatan ini berbatasan langsung dengan Klaten dan Sukoharjo (Jawa Tengah). Sebagian besar penduduknya sebagai petani.Pertanian masih bersifat tradisional dan tergantung musim hujan. Komoditas masyarakat lainnya yaitu tanaman mete, tembakau, kelapa, jarak pagar, tanaman keras urutan terbesar meliputi bambu, jati, sengon, akasia dan mahoni.Selain itu juga beternak kambing dan sapi. Kecamatan Ngawen juga menyimpan potensi pariwisata berupa hutan wisata Wonosadi dan wisata budaya Gunung Gambar. Di kesempatan ini saya ingin berbagi sebagian kecil dari Kecamatan Ngawen.Semoga di lain waktu saya bisa berbagi lebih banyak lagi.