Panasonic GH1, kamera hibrid untuk videografi (?)

Oleh: Radix R (2382)    14 tahun yang lalu

  0 

Kamera m4/3 Panasonic GH1 adalah kamera digital hybrid pertama yang secara seamless menggabungkan kemampuan merekam gambar diam dan gambar bergerak dengan kualitas hasil yang cukup baik. Untuk peminat fotografi, GH1 mungkin tidak begitu menarik, salah satunya adalah masalah harga karena GH1 sejauh ini hanya dijual dalam paket kit yang dibandrol sekitar $1500. Meskipun untuk kit tersebut termasuk lensa 14-140mm (eq 28-280mm) yang didesain khusus untuk videografi, yg jika dibandingkan dg lensa sejenis untuk merk lain bisa seharga $800-$900, berarti body GH1 sendiri berada dikisaran $700 -relatif masuk akal dg seluruh fitur yg ditawarkan kamera ini (swivelling LCD + EVF terbaik dikelasnya, yg jarang ditemui di kamera digital sebelumnya dalam range harga ini)

Sebaliknya untuk dunia videografi kehadiran kamera hibrid ini mungkin bisa menjadi alternatif murah yg menarik bagi para videografer serious amateur (apapun artinya itu :D ) yg sebelumnya agak kesulitan mendapatkan kamera video bersensor relatif besar dengan harga terjangkau, dibandingkan sistem lain yg sejenis mis: Red One system. Ditambah dengan kemungkinan memasangkan beragam jenis lensa yg tersedia, mulai dari lensa-lensa Leica M, voigtlander, Nikon, Canon, bahkan beragam lensa sinematografi lainnya, maka kamera hibrid ini memungkinkan para videografer untuk menghasilkan video berkualitas HD dengan kemampuan isolasi obyek yg selama ini sulit diberikan oleh handycam biasa dengan ukuran sensornya yg kecil. Untuk itu, rasanya kamera ini bisa jadi alternatif untuk klub-klub/unit film/videografi di SMA/universitas (semisal LFM) dalam menghasilkan karya film indie yang belakangan ini mulai marak.

berikut ini adalah beberapa link review untuk kamera GH1:
http://www.dpreview.com/reviews/panasonicdmcgh1/
http://www.cameralabs.com/reviews/Panasonic_Lumix_DMC_GH1/
http://www.luminous-landscape.com/reviews/cameras/gh1.shtml
http://www.imaging-resource.com/PRODS/DMCGH1/DMCGH1A.HTM

sementara untuk diskusi mengenai kamera ini di komunitas videografer dapat diikuti di DVXuser:
http://www.dvxuser.com/V6/forumdisplay.php?f=175
dengan hasilnya yg telah cukup banyak beredar di vimeo.com. Dengan kehadiran kamera hibrid semacam ini, suatu saat nanti mungkin FN pun perlu menyediakan slot khusus untuk video ;)

Belum ada komentar