Oleh: Muhammad Sujai SKT (12668) 15 tahun yang lalu
Alhamdulillah, Akhirnya hunting ke Tanjung Papuma Jember, Jember Fashion Carnaval, dan Kawah Ijen bisa terlaksana dengan lancar. Terimakasih kepada Alloh SWT yg telah memberi kelancaran perjalanan dan cuaca yang lumayan bersahabat. Terimakasih kepada keluarga besar FN, Admin-Modz-dan seluruh membernya, terutama untuk peserta yang telah bergabung dalam perjalanan hunting ini. Peserta yang bergabung di hunting ini adalah. 1. Yuda Menyut 2. M Munir 3. Nusi A 4. Herman Widjaya 5. Fredy H 6.Trisno L 7. Mantosz 8. Ario Tranggono 9. Hanum H 10. Husni Munir 11. Rosita 12. Bangga N 13. Eko W S 14. Bimo Nurendro 15. Wiwid 16. W Pram 17. Erwin Ciaris 18. Indaningsih Juanda 19. Charles 20. Charda 21. Dian 22. Sunarya 23. Faizal Johan 24. Maulana S dan mendapat kunjungan peserta "gelap" :P 25. Mualifi 26. Arif "bubuk thok" 27. Dodi S. Adapun kegiatan yang kami lakukan selama hunting adalah: H1: Hunting Sunrise dan HI di Tanjung Papuma - Jalan Mendaki bukit dibelakang Hotel - Hunting Sunset di Tanjung Papuma. H2: Hunting Sunrise dan HI di Tanjung Papuma lagi, - Hunting Jember Fashion Carnaval - Hunting Sunset di sawah dan kebun tembakau. H3: Hunting di Kawah Ijen.