(LIPUTAN) TPC Medan – EXOTIC TOBA TRIP II 20 – 22/2.09

Oleh:  Petrus Loo (56244)    15 tahun yang lalu

  0 

Exotic Toba Trip II
Tarabunga – Muara – Bakkara – Huta Ginjang – Dolok Tolong

Tgl. 20 - 22 Peb 2009


Salam fotografi,

Terima kasih sebelumnya kepada semua pihak yg telah meng sukseskan acara ini. terutama buat admin yg telah mengizinkan pemuatan ajakan acaranya. terima kasih juga kepada rekan2 dari Jakarta yg telah berpartisipasi, semoga dapat memberikan kesan yg mendalam.

berikut ini adalah beberapa catatan dalam perjalanan yg terdokumentasikan .. mungkin nanti dapat ditambah oleh rekan2 lainnya.


Jam 22.00 wib tgl. 20/2.09
Kumpul di merdeka walk.
Jumlah 24 peserta
Ada 2 org peserta dari Jakarta
Ada peserta yg diantar bokap
Ada yg diantar bini
Ada yg diantar pacar .. macem2 lah
Jemput karnadi di Tg. Morawa
Jemput Anton di P.siantar

Jam 4.00 wib tgl. 21/2.09
Tiba di Balige
Disambut oleh rekan kita Sebastian Hutabarat, fotografer dari Balige yg akan membawa kita ke tempat2 yg menarik utk fotografi.
Menuju ke Lintong ni Huta (Tarabunga) utk menunggu sunrise.
Ternyata cuaca sangat dingin dan langit masih gelap. Dari kejauhan terlihat lampu perkotaan hamparan kota balige.
Jam 6 pagi, langit mulai memperlihatkan perubahan warna. Baru terlihat adanya hamparan persawahan dan danao toba. Cuaca cerah dan bersih. Membawa nuansa yg indah dan dahsyat. Semua fotografer sibuk mengambil posisi masing2.

setelah selesai sunrise. sarapan pagi bersama di dataran tinggi sambil melihat ke hamparan panorama danao toba.

dilanjutkan dengan acara penanaman pohon yg disumbang oleh peserta hunting. sebagai wujud kepedulian kita terhadap pelestarian alam, lingkungan dan pohon di seputaran danao toba. acara penanaman pohon disambut oleh kepala desa setempat.

Jam 10.30 mulai keluar dari lokasi hunting menuju ke muara. sambil berhenti di jalanan utk mengeksplore spot2 yg bagus. sekalian juga ada pesta perkawinan penduduk setempat.

Jam 12 tiba di Hotel sentosa, muara.

jam 14 siang baru mulai makan. uda pada kelaperan semuanya.
karena mungkin belum diinfokan ke org hotel sebelumnya, jadi harus menunggu mereka menyiapkannya.

setelah istirahat, jam 16.00 , rombongan menuju ke Huta Ginjang untuk mencari sunset. singgah dulu ke satu lokasi yg berdekatan, sy lupa nanya nama tempatnya. melihat view dari atas kedanao toba juga. yg paling ingat banyak kerbau dan beberapa anak2 disana. selain hunting landscape, juga ada human nature. menghabiskan waktu sekitar 1 jam, bru kami menuju ke huta ginjang.

sampai ke hutaginjang, cuaca sudah kurang mendukung. mendung mulai kelihatan, langit tidak cerah. ternyata memang, nga berapa lama hujan sudah turun. deras lagi hujannya. nunggu di bus juga hujan nga berhenti. akhirnya kita kembali menuju hotel. ternyata disepanjang perjalanan tidak ada hujan.

jam 19.30
makan malam dimulai. outdoor, sambil menikmati angin danao toba. seger banget memang. sepi ... cocok buat pasangan yg sedang honey moon. nga ada gangguan soalnya. terlihat lampu2 kecil di depan pulau sana. ternyata banyak yg telat makan malam, karena ketiduran dan capek. sambil menikmati makan malam di sentosa resort dan saling berdiskusi dgn topik apa saja. jam 21, sy udah nga tahan. langsung menuju kamar bobok .. nga tau apa2 lagi. soalnya besok harus bangun jam 4.30 subuh utk mencari sunrise lagi.

tgl 22 peb 09
jam 4.30 subuh, morning call berdering disemua kamar peserta. tentu saja ada yg bangun, ada yg tidak bergeming. ada yg sudah bangun .. tidur lagi. namun tepat jam 5 lewat kita berangkat juga menuju lokasi sunrise. sepanjang jalan seperti biasanya, karena kita menggunakan bus besar, sedangkan infrastruktur disana belum siap, maka banyak terdapat hambatan di jalanan. misalnya parkir mobil yg menghalangi, kabel2 listrik melintang di jalan yg menghalangi. namun semuanya masih dapat diatasi. disini dapat dilihat keseriusan pemerintah daerah dala membenahi daerah potensi wisatanya. semua pihak mempromosikan daerah wisatanya, namun di lapangan ternyata mereka belum siap.

Lokasi sunrise hanya ditempuh kira2 20 menit. kita sampai di lokasi sekitar jam 5.30. sambil mempersiapkan peralatan, ternyata spot kita juga adalah tempat anak2 lagi camping. jam 6 sunrise sudah mulai kelihatan. disinilah filter tian ya punya danny chandra mulai berfungsi. banyak yg tertarik ... sayang orgnya nga ada ... hehehe. kalau ada , jualannya pasti ludes. karena banyak yg minta pinjem.

sekitar jam 8 , kita mulai bergerak kembali kehotel.
sarapan pagi .
jam 9.30 mulai bergerak naik kapal , mengitari keindahan danao toba menuju ke Bakkara.

cuaca yg cukup panas tidak membuat para fotografer takut. nuansa sepanjang perjalanan menjadimoment yg tidak terlupakan. ada yg mengambil tempat dibagian atas dan ada yg berada dibagian bawah. suasana kehidupan masyarakat disekitar tepi danao toba menjadi variasi pemandangan yg menghiasi danao toba. jaring2 ikan tersebar dimana2, merupakan bagian dari kehidupan masyarakat. karena masyarakat disini tidak hidup dari industri wisata. sehingga meraka memanfaatkan alam utk kehidupan. walaupun akan berefek kepada lingkungan dan kemungkinan ekosistim. namun ujung2 nya isi perut lebih penting.


Jam 12 wib
setelah menyusuri pinggiran danao toba, mendarat lah perahu di Bakkara. nanti bisa diliat di liputan foto. POI human interest bertaburan. makan siang di rumah mantan kades (lupa sy namanya). diarrange oleh om Johnny. sajian ciri khasnya masakan setempat. tidak lupa dgn sambal andaliman yg paling dahsyat rasanya.

Jam 14 wib
perjalanan kembali ke sentosa resort
persiapan cek out

jam 15.30 wib
sudah diatas bus
diskusi perjalanan lanjutan.
karena cuaca tidak mengizinkan , hujan mulai turun
maka peserta sepakat utk pulang kemedan.
makan malam di kota p.siantar.

jam 19.30 wib
makan malam di P.siantar

Jam 23.00 wib
tiba di medan

sebuah perjalanan yg cukup panjang dan melelahkan.
mudah2 an merupakan perjalanan yg menyenangkan.
mohon maaf sebesar2nya bila disana sini masih terdapat
kekurangan dan hal2 yg kurang menyenangkan.

terima kasih juga kepada semua pihak yg telah meng sukseskan
perjalanan ini.

Terima kasih
see you in the next trip.


silakan upload liputannya

Belum ada komentar