Liputan: "Agah Permadi; Photography Top Secrets Revealed" - 10-11 Januari 2009

Oleh:  Heru Muara Sidik (10392)    15 tahun yang lalu

  0 

Rekan-rekan fotografer yang budiman, bersama ini kami mengundang para penggemar fotografi digital untuk bersama-sama mendalami fotografi digital, sekaligus menguak tabir yang menutupi rahasia dapur seorang fotografer senior kita, mas Agah Permadi. Berikut, materi lokakarya yang akan di bahas;

I. Basic fotografi.
Peserta akan dibimbing untuk mengenali lebih jauh dunia fotografi digital, terutama hal-hal teknis terkait dengan hal-hal berikut ini;

  • Memahami kamera,kelebihan dan kekurangan kamera digital
  • Jenis dan karakter lensa
  • Kontrol kamera
  • Memahami karakter cahaya
  • Apa yang dimaksud dengan Dinamik Range


II. Mempersiapkan konsep sebuah foto.
Materi ini membahas tentang dasar-dasar fotografi digital, mulai dari teknis pemotretan, perencanaan, pengambilan angle dan pencahayaan yang dibutuhkan, pemilihan tema foto, komposisi dan objek foto yang dibutuhkan.

III. Basic olah digital.
Pada bagian ini, peserta di ajak untuk memahami cara kerja photoshop, dan bagaimana memberikan impact luar biasa agar foto punya karakter, sekaligus tips dan tricks dalam menggunakan tools penting di photoshop. Apa yang disajikan disini akan dapat dirinci sebagai berikut:
  • Tujuan olah digital dalam fotografi
  • Proses kreatif dalam olah digital


IV. Hunting (Sabtu Sore/Minggu Pagi tergantung lokasi dan cuaca)
Acara hunting, ini di batasi di daerah sekitar jakarta, agar tidak menyita waktu. Pada prinsipnya peserta di ajak mengikuti proses "behind the scene" dimana suatu foto di rancang, di eksekusi dan di olah, sehingga menghasilkan foto yang ekspresif dan berkarakter.

V. Evaluasi, dan olah digital
Agenda ini akan dapat dilakukan dilokasi hunting ataupun di dalam kelas, jadi nanti peserta bisa memilih mana yang lebih nyaman, pada prinsipnya agenda ini di rancang agar peserta dapat mengenali kemampuan fotografi yang dimilikinya dan teknis perbaikan yang perlu dilakukan, termasuk di dalamnya mempraktekkan, apa saja yang harus dikerjakan saat menyiapkan foto sesuai dengan rencana tema yang akan di kerjakan.

VI. Penutupan
Peserta di ajak untuk aktif dalam hunting-hunting selanjutnya yang disertai dengan program evaluasi berkelanjutan sampai tingkat advance photoshop.

Tempat acara:
CV Zahrah Agung (PICS-Studio)
Jl. Ciputat Raya 5, Pondok Pinang,
Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.


Telp. 021 7666258

Jumlah Peserta : dibatasi hanya untuk maksimal 15 peserta Perlengkapan yang dibutuhkan: Kamera Digital, baik SLR, Prosumer, Pocket, bahkan kamera HP

Pengajar: Agah Permadi
Profile : Seorang fotografer pemusik, yang giat berkelana mencari objek fotografi landscape, human interest dan berbagai konsep foto menarik lainnya. Kemampuannya merencanakan sebuah foto, merupakan perpaduan bakat bermusiknya yang menyatukan objek fotonya kedalam sebuah kanvas imajiner bagai sebuah aransemen musik yang indah dan berkarakter kuat.

Fasilitas yang diberikan: Makan siang, makanan dan minuman ringan, sampai disediakan materi dalam bentuk DVD tutorial Photoshop.

Biaya Lokakarya: Rp1juta/orang yang jika anda mendaftar lebih satu orang sekaligus, maka hanya akan dikenakan biaya Rp888ribu/orang.

Pembayaran sebelum tanggal 1 Januari 2009, akan diberikan potongan Rp111ribu/orang.

Member PICS-Studio dapat diskon istimewa, dan hanya dikenakan tarip Rp400ribu, hanya untuk 5peserta, dan selama kuota masih tersedia.

Konfirmasi pendaftaran : Kirim SMS ke 0811228899, ketik [PICS] [nama lengkap] [alamat lengkap]

Pembayaran dapat dilakukan melalui rekening BCA, setelah mendapat nomor rekening pembayaran melalui SMS.

Peserta yang mendaftar, lebih dulu, berhak melakukan pembayaran secepatnya, namun jika pembayaran belum diterima pada tanggal 1 januari 2009, maka kursinya diberikan pada peserta pada daftar tunggu.

Atas partisipasi dan perhatiannya kami ucapkan terimakasih,

Salam

PICS Studio

...
Belum ada komentar