"the Nikon Dust" di Lensa Nikon

Oleh:  Aji Purwoseputro (7715)    16 tahun yang lalu

  0 

Dear all,
saya punya pengalaman dengan debu halus di optik Lensa Nikon (atau "the Nikon Dust") yaitu di Lensa seken Nikon AF-S 18-70mm (sudah terjual) dan Lensa seken Nikon AF-S 18-200mm VR (masih saya pakai).
selama saya moto moto, tidak ada masalah (tidak pengaruh) dengan hasil.
saya sudah browsing dan googling, katanya itu "ciri khas" lensa nikon, atau "the Nikon Dust" yang ikut serta menghasilkan karya karya hebat. malah "kata" nya ada yang punya bubble halus di optik lensa nya.

saya sudah cari topik, resume nya kurang lebih :
1. Bawa ke ahlinya (misal ke Alta)
2. pakai blower
3. menurut Mod pak Irwansyah, pakai vacuum cleaner (http://www.fotografer.net/isi/forum/topik.php?id=33293)

pertanyaan saya :
1. apakah aman aman saja atau harus dibawa ke ahlinya, atau setidaknya aman kalau pakai vacuum cleaner ? ada yang bisa sharing untuk biaya dan hasil pembersihan nya (apakah tetap good focus, dll) ?
punya saya BM tidak ada garansi Alta
2. Kalau didiamkan apakah nambah banyak dan makin merusak kualitas lensa?
3. masuk nya lewat mana ya debu debu itu? saya kalau setelah pakai, ditutup cap dan dimasukkan case.
lensa saya sekarang nikon 18-200 ada debu halus nya agak banyak juga meski masih "debu halus" dan belum pengaruh ke hasil, tapi jadi suntuq setiap ngeliatin debu debu itu.

Mohon sharing dan info nya. terimakasih

Belum ada komentar