Oleh: Ivan Thomas (2189) 18 tahun yang lalu
Masalah jamur di lensa kamera SLR sudah banyak dibahas. Tetapi untuk kamera-kamera prosumer yang lensanya tidak bisa dilepas, bagaimanakah kemungkinan jamur disana? Lalu, berapa lama kita harus mulai waspada timbul jamur disana? Terima kasih
Oleh: Hendrik Supardi (9053) 18 tahun yang lalu
koq gak ada yg jawab yah... padahal juga pengen tau gimana solusinya
Oleh: Putu Ashintya Widhiartha (17984) 18 tahun yang lalu
IMHO caranya ya sama aja seperti kita memperlakukan DSLR Kak...... 1.Yang rajin dibersihkan sebelum disimpan 2.Pakai dry box 3.Pakai silica gel 4.Kalau memang kadung jamuran di dalam ya cara paling bijak diservis ke service center resmi...jangan dibuka sendiri kalau gak punya pengalaman :D
Oleh: Judhi Prasetyo. (38908) 18 tahun yang lalu
Saya pernah punya kamera prosumer sampai bertahun2 tapi masih kinclong lensanya. Gimana ngerawatnya aja sih mas. Masukin dry-box kan beres :)