Oleh: Hindarta R (1065) 19 tahun yang lalu
Bulan lalu, saya ke laut dengan membawa Nikon Coolpix 2500, eh tanpa sengaja, kantong celana saya kemasukan air (kamera saya taruh di kantong celana), ketika saya keringkan, saya lihat ada sisa air tergenan di dalam lensanya. Esoknya, setelah saya keringkan, saya coba, ternyata tidak berfungsi sama sekali. Saya bawa ke servis center resmi Nikon, dan mereka kasih biaya servis sebesar 525rb, dan itu BELUM termasuk ongkos spare parts. Adakah rekan2 yang tahu, apakah karena kejadian tersebut, kamera masih dapat diselamatkan ? Dan dimanakah service centre non resmi, tapi yang bagus dan bertanggung jawab ? Terima kasih.
Oleh: Yandy Santosa (8186) 19 tahun yang lalu
coba tanya ke servis center resmi Nikon, tolong dicheck kira2 biaya totalnya berapa (service + sparepart). Kalo mahal, mis: 1 juta, lebih baik beli baru saja. Harga Kamera 2 mega sekarang kan udah murah.
Oleh: Arbain Rambey (103716) 19 tahun yang lalu
Air laut sangat kejam. Jangankan sampai airnya masuk. Sering dibawa ke laut tanpa basah saja bagian dalamnya bisa karatan semua. Kamera KOMPAS sudah banyak yang hancur oleh air laut. Iya, mending beli baru aja....
Oleh: D. Chen (45239) 19 tahun yang lalu
Wah kalo sering dibawa ke laut, kamera pro mesti yang "Weather Sealing" kali ya mas Arbain?
Oleh: Johnny Suwandy (11371) 19 tahun yang lalu
Wah separah itu kah? kalau begitu, ada tips utk kamera yg sering dibawa foto ke pantai, supaya tidak terjadi karat di dalam kamera?
Oleh: Aleoni Nadia (4043) 19 tahun yang lalu
handphone sodaraku kena air laut langsung KO...:( air bersifat merusak sih..apa tuh istilahnya..mmm korosi.
Oleh: Andie Tanadi (1418) 19 tahun yang lalu
saran saya lain kali kalau mau bawa kamera ke laut pakaikan kantong plastik dan cuma bagian die lensa yang terbuka untuk foto. benar pendapat Sdr.Arbain Rambey, lebih baik anda pastikan apakah reparasi anda juga termasuk garansi setelah reparasi selama 1 tahun, kalau di tempat saya di jerman , biasanya tidak ada agen service nikon yang mau reparasi problem kamera yang rusak karena air laut , karena mereka tidak bisa jamin, apakah kamera anda masih berfungsi dalam waktu garansi setelah reparasi (1 tahun)
Maka daripada itu, saya pengen beli Pentax Optio WPi aja, biar kalo kecelup dikit2 gak apa2.