Oleh: Idris (3215) 19 tahun yang lalu
**maaf kalo saya bikin topik sendiri / bkn d forum yg benar** Saya hanya mau bertanya... apakah benar kamera D70 yang saya miliki bisa dipasangkan dengan lensa manual 20 mm Nikkor saya??? Terpacu dengan pernyataan Merdi Tiara Uniko http://www.fotografer.net/isi/galeri/lihat.php?id=228444 Bahwa Merdi memotret dengan Lensa 50mm MF. Jika benar. Mohon pencerahannya cara setting di kamera... dan apakah semua lensa MF nikon bisa dipasangkan ke D70.. Selama ini saya mencoba tidak pernah berhasil.... selallu timbul Err di panel. Thanks....
Oleh: Merdi Tiara Uriko (18164) 19 tahun yang lalu
setting aja ke mode M,mas.emang meteringnya jadi pretot preview(jepret melotot)tapi lama-lama pasti feelingnya dapet deh.kita cuma bisa ngeset spit aja.diagfrahma ya di gelang diagfrahma lensanya.tapi kalo d70 anda muncul Err pas dipasang lensa manual.....itu sih MAN-GUTA(mana gue tau););) ini bentuk kecurigaan nih ? abis bawa nama segala sih.....:-?:-?
Hahaha... gimana sih.. orang bertanya kok .. saya bukan curiga.. cuman pengen tau .... Apa bener bisa gitu.... Yang kutau Lensa AF bisa di pake manual... tapi apa iya lensa MF bisa dipasangin ke D70.... Maaf.. kalo Merdi jadi terbawa2 hehhe..sory bos
Oleh: Ilias Irawan (57864) 19 tahun yang lalu
Bisa dipakai koq asal di D70 di set M focus bukan AF...
Oleh: Sisca J E (36529) 19 tahun yang lalu
kayanya bisa deh...... setau ku waktu foto ini diambil http://www.fotografer.net/isi/galeri/lihat.php?id=220314, pake nikon D70, lensa manual.... settingnya jadi manual juga.... untuk lebih jelasnya, tanya aja sama yang punya kamera :)
Oleh: Herlambang, BN (8204) 19 tahun yang lalu
Bisa koq. set aja ke Manual n main manual semuanya :) Aperture lensa samain dengan aperture di body. Speed ukur aja pakai lightmeter atau pakai hukum sunny 16 atau latihan baca histogram :) Juga jangan lupa set ke Manual mode di AF switchnya. Also AI n AIs mount ONLY ! jangan sekali2 mount pre AI or K mount ke body D70 anda :)
Oleh: Bernardo Halim, jeber (19660) 19 tahun yang lalu
wes...jangan salah lho ya.. Coba Anda tanya Rendra.. lensa manual nikon (lupa jenis apa) bisa jalan lho meteringnya di body Canon..pake converter apa gitu..(sorry lupa juga..)
Mas Herlambang.... Mount Pre Al or K itu yg gimana yah??
Oleh: Ahmad Syafiq, Syafiq (39799) 19 tahun yang lalu
Ikut penasaran juga, saya coba cari di web, ini saya ambil dari situs Nikon Malaysia (www.mir.com.my): Ini mount original AI-S: Original AI-S lenses have their minimum aperture value (largest number) on both the aperture ring and ADR ring in orange.
Ini mount original AI atau Pre AI: An original AI or pre-AI lens usually has the minimum aperture (largest number) on the aperture ring in blue (does not always apply). But no doubt, the ADR value is not color coded.
Ini mount AI dan AIS: AI and AI-S lenses have a lens speed indexing post (lug) that is required for matrix metering in FA or F4
Ini mount AI-modified dan non AI: An AI-modified Nikkor will not have such post and thus it will not work with matrix metering. The same applies to non-AI lenses when used with Nikon F4.
Ini mount AI dan AI-modified: ALL AI or AI-modified lenses have a meter coupling shoe (rabbit ears) that has a tiny opening (hole) on each ear. The meter coupling ridge is essential for proper Automatic Indexing.
Ini mount non-AI: The rabbit ear is a solid piece (no holes) for non-AI Nikkor lenses. The edge of the lens is flat (no meter coupling ridge). Generally, models after 1979 - with the exception of the professional F-series models (F5 may require factory modification) cannot use these lenses. eg. FM2, FM2n, FE2, FA, FG, EM, FG20, F-301 and virtually ALL AF models.
Oleh: Agustinus Wibowo, Bowie (3116) 19 tahun yang lalu
Bisa boss... aku pake Nikon MF 100-300 mm, setting mode di M Lumayan ngasah feeling, baik buat focusing maupun metering salam
Oleh: Hani AE (28017) 19 tahun yang lalu
pakai canon fd jg bisa koq....
Oleh: Zaidan Rendra, ZARENDRA (70284) 19 tahun yang lalu
lensa nikon manual malah bisa dipakai di body EOS...baik yang film maupun digital....
Oleh: Reginald Iskandar (12979) 19 tahun yang lalu
bisa ajah, hanya ada seri tertentu yg nggak bisa, baca bukunya mas, ada kok arahannya, saya punya 50mm manual taon jebot nggak bisa karena ada tonjolan di belakang bayonetnya jadi bisa koslet. seting di M dan metering nggak jala. just pilling ajah.
Paling gampang . AIS ada kupingnya + ada jeglogan di mountnya. AI ada kuping ndak ada jeglogan. pre AI kupingnya ga berlubang. AId ada kuping berlubang + ada sirip tipis. seperti di gambar :)
Oleh: Rizal A.P (313) 19 tahun yang lalu
nah kalo make MF kan semuanya baik metering ataupun fokusnya harus manual, kalo saya make AF 50mm, fitur yg bisa dipake apa aja yah? metering serta fokusnya masih bisa auto kah? berencana mo pindah ke D70 nih... thx..
AF no problemo lah di D70, bisa banget, saran saya sih setelah beli sebaiknya baca2 juga diskusi mengenai D70 di web (di FN dan di situs2 yg ada di linknya D Setiadi paling atas di thread ini), soalnya potensi dan fiturnya banyak banget, udah setahun lebih saya punya, belum tereksplor semua kemampuan dan potensinya..dan sudah pasti kuasai manualnya juga.
owh okay2x... trus, bagaimana soal noise di D70? dengar2, D70 sumbernya noise ya? apa benar?
AF .. no 3D matrix metering iirc. AF D baru ada 3D matrix meteringnya. cmiiw.
Oleh: Salim S Marzuki (41351) 19 tahun yang lalu
Metering ga jalan ... tapi ime justru asiknya digital lebih berasa kalau pakai MF; jepret jepret, wah gelap, naikin dikit, jepret, wah keliwatan, jepr ... udah kabur orang or obyeknya. :D Sebaiknya ambil yg AI-s aja: 1. umur masih baruan, lensa lebih seger 2. utk yg AI musti pilih2, body AI yg kuno mentok di min aperture sensor D70, kalo dipaksain that lever will eventually patah juga. Fyi, lensa AI-s masih banyak dijual dlm keadaan baru, dan banyak juga yg harganya lebih mahal dari yg AF-d version. Tapi nemu seken yg murah kan jauh lebih menyenangkan. :) selamat berburu lensa ... =) Oya, flash mau ndak mau harus manual juga ... nah ini baru ribet, apalagi kalau pakainya sb600, no auto function.
Oleh: Andie Tanadi (1418) 19 tahun yang lalu
Setahu saya metering jadi mati, saran saya kalau ingin foto pakai lensa nikkor AI-s manual, ada beberapa cara: 1. adaptasi dengan adapter ke body canon digital (sudah saya coba ) herannya metering di Canon tidak mati seperti pada D70 , kamera nikon yang bisa metering cuma D2 untuk lensa AIs 2. adaptasi dengan cangkok chips dari lensa AF atau AFD ke lensa nikkor AIs bisa anda lihat di artikel ini 3. Beli nikon D2. satu satunya lensa AIs non af yang berfungsi metering dengan D70/D50/D100 adalah tele nikkor 500/4 AIs P (karena ada Chipsnya) saya sendiri pakai solusi nomor satu untuk bisa foto pakai digital kamera dengan lensa nikkor AIs saya
Oom Andie, ngerjainnya bisa dimana dan kalau boleh tau biayanya. Asik banget kalo cuma bisa lebih konsen ke fokus thok. Thanks. sm