Oleh: Gede Setiyana (16715) 19 tahun yang lalu
Ada yang tau ngga kelebihan dan kekurangan dari lensa Nikon AF 70-300mm f4-5.6D ED ini, dan dari segi kwalitas lensa apakah lensa ini cukup baik. Terimakasih Buat masukkannya, salam FN
Oleh: masbaz (39152) 19 tahun yang lalu
cukup baik, tapi saya pribadi memilih 70-300G kalau dilihat dari harganya. Kalau ada yang punya coba bandingkan hasilnya... bedanya tidak akan sebesar itu. Build body-nya saja yang lebih baik
Oleh: FNU Brawijaya (4664) 19 tahun yang lalu
Lensa cukup baik untuk harga segitu... ada sebuah gelas ED-nya. Sebagai gambaran, pada waktu saya beli, saya mempertimbangkan ukuran tread filternya. Nikon memakai standar 62mm. Akhirnya beli Sigma karena dari hasil test Photodo kala itu lebih baik, tread filter hanya 58mm, jadi biarpun kala itu Sigma lebih mahal akhirnya beli Sigma (yg APO versi I). Sekarang Sigma APO versi II lebih nyaman lagi karena bisa makro dari zoom 200mm sampai 300mm. Sekarang Sigma harganya jauh lebih murah, tetapi Nikon mengeluarkan 70-300G tapi tanpa gelas ED (atau kalau di Sigma disebut APO). Harga cuma cepek (lebih dari 1/3 saja). Hasil nggak beda jauh. Built quality sama-sama gembreng. Plastik. Kesimpulan ambil Nikon G aja, kembalian uangnya bisa beli 50mm/1.8 plus dua filter.
Oleh: Abdul Manaf (768) 19 tahun yang lalu
Denger2 sih bagusan 70-210mm f/4-5.6D AF atau 75-300mm yg lama. Itu katanya Mr. Ken Rockwell
Oleh: Arie Lendra Putra, ST (20556) 19 tahun yang lalu
kenapa nggak SIGMA APO 70-300 f4-5.6 MAKRO SUPER lebih bagus kok...... atau versi Tamron LD Macro 70-300, keduanya lebih worthed for the Quality yng Sigma sudah terkenal qualitasnya yang bagus...for 70-300 range
Oleh: Andrian Kurniady (1243) 19 tahun yang lalu
Saya pakai koq Sigma APO Macro Super II 70-300mm yang ringnya warna merah... kualitasnya bagus koq kalau untuk dipakai macro.. tapi kalau dibandingkan sepertinya 18-70 AF-S DX ED yang dari kit D70 warnanya lebih natural...tapi toh tinggal diutak atik dikit di PS hehe..Kalau tidak salah pernah baca Tamron LD 70-300 itu sama saja dengan 70-300ED Nikon...
jadi kalo buat D70 bagus ga???
Oya selain itu saya juga perlu lensa yang mempunyai kemampuan tele cukup baik tapi masalahnya dana saya terbatas, Apakah lensa ini cukup baik dan cocok digunakan pada kamera D70 saya??
Oleh: Ahmad Syafiq, Syafiq (39799) 19 tahun yang lalu
Lensa Nikon AF 70-300 4-5.6D ED cukup baik dan cocok digunakan di D70 anda. Lensa AFD 70-210 4-5.6 juga murah dan baik sekali.
Oleh: Iwan Setiawan, IwanIsMe... (7526) 19 tahun yang lalu
saya pake tipe G aja udah bagusan kok tapi kalo sigma juga bagus (aku juga pengen sih) karena ada 3 gelas ED (keren toh) udah beli aja ketiga-tiganya, lalu bandingin kualitasx setelah itu lapor di forum , mana yg memuaskan kan supaya yg laen pada tahu, dan anda mendapat pahala yg berliapt, AMIN
Oleh: Rismiyanto (24575) 19 tahun yang lalu
nikkor 70-300G memang kurang tajam di 300 mm (menurut saya sih) :-? tapi cukup bagus lho, saya beli setahun yang lalu di Surabaya dengan harga sekitar 900 rb. Cukup puas juga sih dengan harga segitu.. :))
Oleh: Guewin_WY ( Wiwin Yulius ) (103497) 19 tahun yang lalu
Harga saja cocokan 900rebu ( G ) vs 2.5 Juta ( D ) ... kelebihan di D, ada lensa ED ... yg membuat gambar lebih bagus ...... kualitas, bagus yg D ..... kalau ada duit lagi pertimbangka 80-200mm F2.8 .... Super Hero :D
...kenapa ndak sekalian aja 70-200 AF-S VR :|
Oleh: Reginald Iskandar (12979) 19 tahun yang lalu
pengalaman pake 70-300 G, CAnya parah alias purple fringing, pada zoom 300mm dengan obyek yang kontras cahayanya kuat.
Oleh: U Gumilar SNSSS, Ugie (21374) 19 tahun yang lalu
udeh 80-200 aza ...nanggung beli yg itu kalo buat serius mah..kecuali cuman buat dielus elus saja sih boleh 70-300 ED,G,APO, LD lensa-2 diatas