Reparasi Sekonic L-308

Oleh: Nursidi Djen (921)    19 tahun yang lalu

  0 

Mohon bantuan teman-2 di FN, apa ada yang tahu tempat untuk reparasi Sekonic L-308? Kerusakannya tidak mau hidup (on) sama sekali, display tidak berfungsi. Terimakasih sebelumnya jika ada yang dapat membantu. Saya tinggal di Jakarta Barat.

Re: Reparasi Sekonic L-308

Oleh:  D. Chen (45239)    19 tahun yang lalu

 0 

Baterenya habis kali ;)

Re: Reparasi Sekonic L-308

Oleh:  Arbain Rambey (103716)    19 tahun yang lalu

 0 

....bukan nakut-nakutin....flashmeter bukan barang yang mudah/bisa direparasi....aku pernah punya beberapa bangkai flashmeter....

Re: Reparasi Sekonic L-308

Oleh:  david hermandy (3403)    19 tahun yang lalu

 0 

Distributor Sekonic : PT. Aneka Warna

Re: Reparasi Sekonic L-308

Oleh: Nursidi Djen (921)    19 tahun yang lalu

 0 

Trimakasih atas masukannya, akan saya coba bawa ke PT. Aneka Warna. P D. Chen: batere sudah saya ganti baru tanpa hasil :(( P. Arbain: makasih mau repot-2 baca topik saya serta memberi komentar, moga-2 yang ini lain, terpaksanya jika harus dikubur bersama dengan bangkai anda yang lain sudah nasib namanya pak :(( Sehat selalau kan pak?! P. David: makasih atas infonya saya coba untuk repair, hasilnya nanti saya posting lagi dimilis ini :) Untuk semuanya salam dan terima kasih.

Re: Reparasi Sekonic L-308

Oleh: Yumie.H (5782)    19 tahun yang lalu

 0 

waduh...beneran deh..pakenya mesti dielus-elus deh tuh flashmeter.
Aku juga lagi mau beli flashmeter nih!

Re: Reparasi Sekonic L-308

Oleh: Nursidi Djen (921)    19 tahun yang lalu

 0 

Sesuai saran p David, sekonic saya bawa ke Aneka Warna (Octagon) dan setelah menunggu 1 minggu akhirnya dapat kabar bahwa bisa direparasi, kelihatannya alat ini termasuk yang peka terhadap perubahan cuaca, Kerusakannya adalah PCB-nya perlu diganti ditambah ongkos total 540.000 (cukup mahal ..tapi dari pada jadi bangkai seperti p Arbain bilang :(( )
Buat teman-2 FNer terimakasih sekali dengan situs ini saya sangat terbantu dengan pengalaman serta masukan dari teman-2 sekalian. Bravo untuk FNer (Kristupa, Valens dan team)

Re: Reparasi Sekonic L-308

Oleh: Nursidi Djen (921)    19 tahun yang lalu

 0 

Mas-mas...apa jeng-jeng FN, Sekonic sudah selesai di repair (per tanggal 27 Mei 2005 ini ) dengan biaya 500rb (dapat discount rupanya) terimakasih buat yang memberi masukan serta info. Salam dan jabat erat selalu Bravo FN