~ UJI KUALITAS LENSA ... ~

Oleh: Dhani Pratama (779)    19 tahun yang lalu

  0 

Mohon bimbingan, gimana menguji kualitas lensa yang kita beli, mengingat harga lensa utk SLR kan mahal, sedangkan waktu beli kan nggak mungkin test motret dan masuk ke PC dulu.
Yang paling ingin saya ketahui :
- kualitas ketajamannya
- cacat optik
- kebersihan lensa
- teknologi khususnya jalan / tidak (misalkan : IS pada Canon)
terima kasih

Re: ~ UJI KUALITAS LENSA ... ~

Oleh:  Heru Tjandranata (11140)    19 tahun yang lalu

 0 

Cacat optik khan bisa terlihat langsung secara fisik, ada gores atau nggak. Demikian pula kebersihan.

Yang anda lupa tuliskan di to do list sebelum beli lensa second, test AF ;)
IS/VR/AS tinggal dites ajah pakek speed yang nggak mungkin bisa handheld menurut ukuran anda.

Re: ~ UJI KUALITAS LENSA ... ~

Oleh:  Rendra Kartadinata (19382)    19 tahun yang lalu

 0 

yang paling gampang, cari data sebanyak-banyaknya di internet.
Khusus Canon lens ada beberapa sumber yang bisa dipercaya seperti Bryan Carnathan, atau untuk referensi lengkap anda bisa memiliki "EF Lens Work III, The Eyes of EOS" (hubungi saya di 0811 936 435 bila anda berminat memilikinya).

Re: ~ UJI KUALITAS LENSA ... ~

Oleh:  masbaz (39152)    19 tahun yang lalu

 0 

hahah om Rendra fanatik ama "the big red book" :))

Ada beberapa toko yang mengijinkan anda mencoba lensanya dulu dengan body kamera anda sebelum membeli. Saya beberapa kali melakukannya, untuk dibandingkan di rumah. Perlu diingat pengujian semacam ini pun tidak menjamin kualitas pemakaian, karena kondisi pengetesan sudah pasti tidak ideal

Cara paling baik ya browsing seperti disebutkan oom Rendra..

Re: ~ UJI KUALITAS LENSA ... ~

Oleh: Ronny Suyanto (466)    19 tahun yang lalu

 0 

Sekedar sharing saja, coba link ini deh :

http://camerasystems.info/nonforum/surveyform.jsp?filter=%22brand='Canon%20EF'%20OR%20brand='Sigma%20AF'%20OR%20brand='Tamron%20AF'%20or%20brand='Tokina%20AF'%20or%20brand='Vivitar%20AF'%22&title='Canon EF (EOS)'

itu database lensa untuk EOS berdasarkan hasil semacam 'pooling' dari pengunjung website photozone.de tentang kualitas lensa untuk EOS spt sigma, tamron, canon EF, L series, dll. Selamat mencoba