Oleh: Elwi T (1371) 20 tahun yang lalu
Saya ingin tahu lensa apa saja yg bisa di reverse untuk makro ? Apakah semua lensa 50mm? Berapakah jarak optimal untuk mendapatkan zoom Max dari lensa yg di reverse tsb ?
Oleh: D. Setiadi (81319) 20 tahun yang lalu
Semua lensa bisa dibalik asal ada adapter reverse ringnya aja. Kalau merk Nikon ada adapter ringnya, namanya BR2 ( untuk lensa 52mm ).
Saya coba reverse lensa Fujinon 55 mm Tamron 28-300 mm XR saya pasang di 300D, saya sudah coba beberapa Focal length (F/ 6.6 sampai F/16) hasilnya hampir sama, Gambar dan hasilnya nya dibawah ini. Kok Permukaan untuk Focusnya sempit sekali jadi sebagian besar permukaan objek blur. dan jarak pengambilan sekitar 4 cm. Terlalu dekat untuk foto serangga yg mobilitas tinggi.
Ini Hasil Reversenya permukaan yg blur banyak sekali, FL Tamron nya saya set di sekitar 70 mm . Dan hasilnya masih kurang besar. SAya lihat foto Sdr. Widarto R kok besar sekali dan tajam.
Oleh: Harlim (146795) 20 tahun yang lalu
Ini sepertinya ada lebocoran cahaya pada sambungan antara Tamron dg reversenya. Coba dg 2 ring cokin (Yg satu diameter Tamron anda , yg satu lagi sama dg diameter Fujinon) Lalu di lem beberapa titik dgn fast glue , setelah itu disekililingnya gunakan Lem Epoxy Mixed Glue. Sangat murah lagi (@ Rp 30000 X2) Reverse yg paling asik dg lensa Fix wide 20mm atau Nikon manual 50mm F/1.2 atau F1.4 Atau direct ke mount body camera, cara ini harus ke bengkel bubut atau beli Mount lensa telah rusak lalu gabungkan Ring Cokin dan lem dg metoda di atas. Catatan Metering tidak berfungsi dan harus hati2 dgn connector pin2 jangan sampai terjadi contact. Sebaik gunakan cara atas yg paling umum digunakan. Lensa plus Reverse (Yg ini agak mahal cari lensa mount nya, Coba ubek2 pasar baru siapa tahu lagi ada)
Oleh: I Gede Putu Prawita Mb (17285) 20 tahun yang lalu
Untuk direct reversed mounting to body, saya biasa nya mengakali nya dengan membeli body cap, kemudian di lubangi sebesar diameter dari lensa yang akan di reverse. setelah di lubangi, baru saya tempelkan ring cokin sesuai dengan diameter lensa, yang kemudian di lem dengan epoxy resin. cukup murah dan tidak harus mencari mounting lensa yang relatif sulit di dapatkan.
Thanks atas nasehat dan tips Sdr Harlim dan Sdr. Putu, saya akan coba. Saya ingin minta nasehat lagi mengenai jarak lensa dengan serangga. Apakah ada cara lain agar jarak kita bisa agak jauh dari serangga (Min 30 cm) tapi gambar yg dihasilkan dapat tetap besar dan tajam.