Oleh: Endramawan Suroto (33170) 20 tahun yang lalu
Di FN, saya tidak pernah lihat karya yang diupload dari Negative Effect, diperbolehkan tidak mode seperti ini ? saya pernah coba beberapa hasil foto saya, diubah ke mode negative. Memang ada yang bagus (kayak IR-pinginnya) dan memang ada yang tidak bagus untuk mode negative. Mohon infonya, saya sudah cari ndak ketemu artikel yang membahas ini. Jika boleh masuk kategori apa ? Matur sembah nuwun.
Oleh: Gerry Soetanto (1352) 20 tahun yang lalu
fn tidak pernah menghambat kreatifitas. namun demikian, hendaknya kita tempatkan segala sesuatu pada tempatnya sesuai kodratnya. :) kalau negative sebagai effect, pastikan "olah digital" merupakan salah satu kategori yang anda pilih. dua kategori lainnya terserah. dan hey!!.... contohnya keren tuh. good shot!
Kebetulan nih Bang Gerry online, Bang seberapa batasan olah digital dengan yang bukan, bagaiman jika kita melakukan auto contrast, penambahan saturation ? sudah masuk olah digital apa belum ? Saya takut upload foto itu, takut melanggar aturan fotografi FN (maklum baru 1 bulan). Jika sdh ada sentuhan seperti itu, apa sdh harus dimasukkan olah digital ? Pemahaman saya awalnya olah digital itu jika sudah ada penggabungan 2 atau lebih objek, terima kasih masukannya. Suwun
Oleh: Arbain Rambey (103716) 20 tahun yang lalu
...namanya seni itu tanpa batas....kalau bagus, cara apa pun (sal jangan pakai foto orang) boleh...seleksi alam akan berjalan kok, yang jelek akan tertendang sendiri...
Oleh: Carlo Alexander Kawilarang (24098) 20 tahun yang lalu
lah... banyak koq yg pake negativ efek.... saya dulu pernah ada...
pengaturan contrast, saturation, apalagi yang auto, rasanya masih gak masalah kalau tidak masuk kategori 'olah digital'. pakai feeling saja deh; kalau rasanya peran olah digitalnya dominan, ya masukkan ke kategori ybs. kriteria anda soal "...penggabungan 2 atau lebih obyek..." itu saya rasa kurang tepat. ini bitmap, bukan vector, jadi gak ada hitungan obyek. atau maksud anda layer? kalau itu memang benar harus masuk. tapi kriteria tersebut hanya salah satu pertimbangan. kita selalu berpegang pada aturan yang berlaku. jadi cek saja dokumen aturan fn, ditambah etika seperti soal 'olah digital' ini. selama gak ada penyimpangan dari aturan, pasti no problem.
cek juga di FAQ Galeri Foto, tepatnya di bagian "Kapan Saya Harus Memilih Kategori Olah Digital". penjelasan dan kriterianya sudah dijelaskan secara terperinci sekali.
Oleh: Ign. Herri Prasetyanto (28332) 20 tahun yang lalu
Ada yang pernah bilang olah digital batasnya adalah imajinasi kita sendiri, saya jadi inget foto ini. Imajinasi yang kebablasan?
Oleh: Yadi Yasin (116383) 20 tahun yang lalu
Saya juga pernah kok bupload foto Esplanade yg mirip2 di-invert juga, tapi kombinasi solarize, lunarize, starize, nubulaize, dan ize2 yg lain :D
Oleh: susilo w. (50869) 20 tahun yang lalu
Saya juga pernah kok upload foto yang di invert.... yang penting foto itu yang njepret kita sendiri... kalau kita mau berimaginasi dengan foto kita mau diapain juga asal karya kita sendiri sih gak masalahkan...
foto yang dikemukakan bung herri.... saya baru lihat tuh (kok bisa terlewat, ya?). mungkin maunya mozaic art, tapi setuju memang bablas karena subyeknya nyaris tak terlihat. melibatkan adobe after effects pula.
Matur suwun sanget atas informasinya, maaf kemarin-2 belum baca FAQ nya langsung tanya, semoga bermanfaat bagi proses belajar saya. Wassalam