35 mm / 135 mm

Oleh: Rinaldy Nasrul (2196)    20 tahun yang lalu

  0 

Sekedar ingin tahu, kenapa film yang ada di pasaran (bukan medium format atau APS) di sebut format 35 mm atau 135 mm. Angka tersebut asalnya dari mana ya? Karena setahu saya ukuran film adalah 24 x 36 mm. Mohon pencerahannya. Terima kasih sebelumnya atas tanggapannya.

Re: 35 mm / 135 mm

Oleh:  Rochim Hadisantosa (104553)    20 tahun yang lalu

 0 

Semoga membantu, dari History of Kodak Film... :
35mm
In 1916, a very small box camera named the No. 00 Cartridge Premo camera was introduced using a No.35 roll film. This was numbered differently as it was not the same as the Eastman Non-Curling film supplied in the other roll film sizes but was apparently made from unperforated 35mm motion-picture film. In 1934 when 35mm film in cartridges were introduced with the Kodak Retina camera, number 135 was assigned to this product. This film size could also be used in the Contax and Leica cameras. Daylight-loading spools of film for these two cameras were also offered, and were numbered 235 and 435. In July 1952, a special length of film for 20 pairs of pictures made with 35mm stereo cameras was introduced and designated as 335.

Dari http://en.wikipedia.org/wiki/35mm_film :
The origin for the 35 mm size is an Eastman Kodak 70 mm roll film for photography, being cut in two.

Lebih jelasnya, baca tulisan lengkapnya di link di atas itu..

Re: 35 mm / 135 mm

Oleh:  Rochim Hadisantosa (104553)    20 tahun yang lalu

 0 

Oya, kalo pada Hasselblad XPan -dan bbrp kamera panorama lain- film 135 (24x36) ini bisa diekspos dalam format 24x65 dsb, pada kamera lama spt robot film ini menjadi format 24x24, film rol isi 36 menjadi sekitar 50 foto.
Pada Olympus Pen F (a.l) menjadi 24x18, film isi 36 menjadi 72 :). Kalau tertarik kamera2 lama, kamera spt Robot dan Olympus Pen F dalam kondisi berfungsi bagus masih mudah didapat di ebay, harga berkisar 100-200€.

Re: 35 mm / 135 mm

Oleh:  Hendrik Ronald (5349)    20 tahun yang lalu

 0 

Sebenarnya gimana sih tekniknya supaya bisa 36 exp jadi 72 exp? Technically apa sih yang dilakukan cameranya?

Re: 35 mm / 135 mm

Oleh:  Sandjaja Kosasih, SanKo (29705)    20 tahun yang lalu

 0 

36 jadi 72 exposure karena kameranya hanya "membakar" film separuh dari ukuran kamera 35mm pada umumnya. Jadi bidang yang mestinya untuk satu shoot hanya berjalan setengah jalan dan bisa di shoot 2 kali di kamera itu. Salah satu contohnya ya Olympus Pen F di link di atas. Ada kelompok Half Frame Camera selain merk itu.

Re: 35 mm / 135 mm

Oleh:  Gerry Soetanto (1352)    20 tahun yang lalu

 0 

jadi 135 mm itu tidak benar, karena 135 hanyalah sebuah kode, dan kalau saya tidak salah, angka tersebut saat ini sudah diadopsi oleh ISO dan ASA sebagai kode untuk film 35mm standar.

ini juga menjelaskan mengapa film 6x6 yang jelas- jelas lebih besar, kode- nya justru lebih kecil, yaitu 120.

pls correct me if i'm wrong. need to know.

Re: 35 mm / 135 mm

Oleh:  Gerry Soetanto (1352)    20 tahun yang lalu

 0 

oh iya, di lain pihak, angka 35mm sendiri memang ada, dan meski merupakan adaptasi dari 35mm milik motion picture.

ukuran fisiknya memang 36mm (x 24mm) full frame, tapi efektifnya adalah 35mm (x 23.3mm), sisanya crop- out.

Re: 35 mm / 135 mm

Oleh:  Myra Susanti (4158)    20 tahun yang lalu

 0 

gerry > 120 dan 135 itu (katanya) ukuran diameter gulungan filmnya. film 120 lebih kecil diameternya, (pada back standard) juga hanya bisa 15 atau 16 shot. Bandingkan deh. 135 itu memang lebih gemuk dari 120. jadi bukan karena ukuran frame-nya :)

Re: 35 mm / 135 mm

Oleh:  Hendrik Ronald (5349)    20 tahun yang lalu

 0 

Mas sandjaja, tentu saja kalo frame yang ter-expose cuma setengah, konsekuensi-nya... gambar ga bisa di-enlarge ampe gede2 amat yach....