Oleh: Louis Iskandar (7536) 20 tahun yang lalu
Ada yang punya pengalaman nggak dengan ini Digital Kamera !! Rencananya sih pengen beli yang satu ini... tolong bagi-bagi pengalaman dong...
Oleh: Henry Hentje Lummy (7373) 20 tahun yang lalu
Bisa ditanya dan diliat karya2 pak Yusuf Paulus, untuk foto2 di halimun...dia pake kamera ini, katanya sih overall oke, tapi batrenya rada boros
Oleh: Ignatius Wibowo (4653) 20 tahun yang lalu
Baca-baca di review, untuk indoor dan lowlight agak kurang... Pak Yusuf Paulus ?
Oleh: masbaz (39152) 20 tahun yang lalu
Saya pake Lumix FZ10, udah sebulanan. Secara umum sih sama dengan yang di review. Batere memang agak boros, taerutama kalau kita pakai LCDnya (2" bo!) kalau gak terpaksa mending pakai EVFnya Menurut saya lighmeter dan autofocus-nya agak lemah. Saya jadi lebih mempercayai insting saya dalam memotret. Tidak ada AF assist light, jadi AF dalam kondisi cahaya minim hampir nggak mungkin. Shutter speed minimumnya 8', agak kurang jika kita mau foto malam. Noise sudah mulai nampak di ISO200 untuk pencahayaan rendah Itu kekurangannya. Kelebihannya: Lensa-nya... IT'S VERY FUN TO USE :D :D :D Kalo mau motret jarak jauh tinggal pasang kuda2 dan jepret aja... kalo pencahayaannya baik dijamin gak goyang. F2.8 sepanjang jangkauan zoom... akhirnya bisa motret close-up dengan DOF sempit juga... Mutu gambar sangat tajam (IMHO) Sampai detik ini saya masih merasa saya membuat pilihan yang tepat. Paling nggak nggak minder kalo ada yang bawa 717 atau G5 :D :D :D