Oleh: Dedi Rosadi (3024) 21 tahun yang lalu
"Jika almarhum Broery melantunkan lagu dengan syair Buah semangka berdaun sirih .... foto berikut ini barangkali bisa mengubah lagu Broery menjadi Buah nangka berbuah pisang " Demikian isi pengantar imel dari temen saya siang hari ini. Tampaknya isi mailnya udah hasil forward berantai. Saya kutip aja isi mail dari pengirim asli sbb: "Kejadian aneh ini baru ketahuan sekitar tiga hari yg lalu di kelurahan harapan jaya kampung rawa bugel bekasi utara. Buah yg tadinya kecil kemudian di lindungi kain karung (istilah jawanya di brongsong), setelah sekitar 3 bulan mau di petik, pak haji terkejut dan pingsan ketika kantong karungnya di buka. Satu jam kemudian ribuan pengunjung berdatangan dari seluruh pelosok tanah air. Seperti yg di beritakan di harian Poskota tgl 8 Oktober 2003 ternyata buah nangka itu keluar buah pisangnya. Semalam saya beranikan diri untuk mengambil gambarnya dengan kamera ternyata dari 6 kali jepretan cuma ada 2 gambar yg bisa kelihatan. Kata orang tua di tempat itu sering terjadi keganjilan2 dan keanehan keanehan. Saya coba attach gambar ini mudah mudahan sebagian rekan bisa melihatnya." Nah kali-kali FNers ada yang domisilinya dekat lokasi ... di buktiin dong cerita diatas. Nanti diupload foto-fotonya ke FN. ... lalu kita voting agar ada kategori baru di FN, "Foto Misteri" [-o- ) Mudah-mudahan threadnya nggak OOT banget ya ... kan biar gimana juga masih nyangkut soal foto nich ...he...he... walau beritanya kali udah lama tersebar di indo ya (sejak 8 Oktober 2003?)... tapi mohon dimaklumi lah abisnya saya skrg lagi kuper banget :D .... so threadnya perlu ditulisi hanya bagi yang belum baca :)) Terlampir attachment dari mail tsb. Moga-moga fotografernya nggak ngamuk fotonya di upload di FN Rgrds DR
Lagi lebih close up!
Ini lagi anglenya beda ...closeup juga
Oleh: iing Gunawan, sidoel (27236) 21 tahun yang lalu
dih kok bisa yah? :-
Oleh: Uchin Mahazaki (21728) 21 tahun yang lalu
kalo dijadiin juice enak nih ,,, mix nangka dan pisang ... nyam nyam nyam ... :))
Oleh: A.Irwan Endrayanto (7437) 21 tahun yang lalu
nice macro Ded...sayang agak blur :))
Oleh: Ria Armunanto (15026) 21 tahun yang lalu
Wah ....ded...duri nangkanya sebesar pisang ....
Oleh: Wiryo Hartoyo (29082) 21 tahun yang lalu
Nangkanya mutasiiiiii
Oleh: Raiyani Muharramah (67293) 21 tahun yang lalu
Akibat Mutasi genetik, itu rosadi kode genetiknya berubah jadi: AAA-CGA-NBA-FBA :))
Oleh: Nina Marzoeki (27061) 21 tahun yang lalu
ya ampun, kok bisa gitu ya...?:D
Oleh: Wiratno (11293) 21 tahun yang lalu
Hasil Kloning kali, he... :))
Oleh: susilo w. (50869) 21 tahun yang lalu
Kloning ki kata dasare klonan mas Wiratno...?
Oleh: Nugroho Adhi, FGPLE (778) 21 tahun yang lalu
Nangkanya deket pohon pisang nggak? Atau kayaknya kena beri-beri. :))
Oleh: Putra Djohan (12182) 21 tahun yang lalu
Allah Memang Maha Besar...Apa Yang Terjadi,Terjadilah....
Oleh: Erwin D. Nugroho (17383) 21 tahun yang lalu
kun fayakun...
Oleh: Dandi Arifin (47) 21 tahun yang lalu
Yakin ini betulan? Bukan hasil PS? Kalimat "satu jam kemudian ribuan pengunjung berdatangan dari seluruh pelosok tanah air" rasanya koq tidak masuk akal, kecuali kalau memang dibuat hiperbole. Apalagi, ini internet.. semua bisa direkayasa. Selain di surat berantai di internet, apa ada dimuat di media lain? Pos Kota betul-betul memuat? Apa Pos Kota juga pasti memuat berita yang benar? No offense.. just my thought.
Oleh: D. Setiadi (81319) 21 tahun yang lalu
D.Rosadi kok ada di Bekasi ya? :-?
Pelosok tanah airnya kayaknya dari kampung sekitar :D
Oleh: Willy Sutrisno (1031) 21 tahun yang lalu
Deket-deket sono ada lab nuklir ngak? jangan-jangan kena radiasi :) huehehe
Oleh: Mustafa K. (5014) 21 tahun yang lalu
Wah bakal ada gudeg rasa kolak nih :D
Oleh: Aulia Shina Primayog (3606) 21 tahun yang lalu
seru euy...
Oleh: dedy rustandi (374) 21 tahun yang lalu
itu kan durinya nangka yang segede pisang...boo bukan berbuah pisang, ini mungkin peyimpngan genetika.
Oleh: Dwiyono Putro (75) 21 tahun yang lalu
Kirain orang doang yang kembar siam trus mau di operasi di RS mana ? Bisa pesan buah jeruk sama jambu nggak ? Terimakasih Bung D. Rosadi atas infonya. Salam.
Oleh: Rieska Wulandari (10745) 21 tahun yang lalu
A little bit scary... Buat saya fenomena ini lebih menakutkan dari hantu.. entahlah.. kaget rasanya. Jangankan melihat langsung, lihat dari fot aja kau hampir pingsan... terlalu aneh... Tapi betul kata mas-mas diatas, biar Kehendak-Nya yang jadi ...
Oleh: Suryo Wibowo (25088) 21 tahun yang lalu
hebat juga ya bisa bikin pake PS spt itu :-? :-?
Oleh: Hedi Priamajar (49168) 21 tahun yang lalu
Menurut saya ini hasil olahan, bukan aslinya. Lihat di foto pertama dan ketiga. Kalo foto kedua diabaikan saja karena hanya pembesaran foto pertama dengan fokus pada buah nangka yang kiri (perhatikan batang kayu pohon)Foto ke 3 sebenarnya adalah foto buah nangka yang kanan namun dalam format zoom. Kenapa saya yakin ini buah yang kanan ? Karena kalo yang kiri akan tertangkap batang pohon yang coklat. Perhatikan juga ujung pagar bambu yang tertangkap di foto ke 3, sama dengan pagar bambu di foto 1 kan ? Berarti angle pengambilan sama dengan foto 1. Tapi kalo dilihat jumlah buah pisangnya di foto ke 3 kayaknya banyaaak banget. Selain itu, sudah hukum alam kalo di buah yang kulitnya kayak nangka, durian dan sejenisnya, kalo ada bagian yang protruding (mencuat) atau bentuknya berubah secara ekstrim, duri2 sekitarnya akan lebih rapat. Dalam hal ini, yang mencuat adalah buah pisang, mustinya duri2 di sekitar pisang akan berubah susunannya jadi lebih rapat.Sorry, jadi agak meragukan kebenaran berita ini :-B