Oleh: Kurnia Hadhi (4429) 21 tahun yang lalu
saya punya Canon zoom lens EF 75-300mm, di lensa depan bagian dalamnya saya liat agak jamuran, ada yang tahu nggak apakah itu bisa dibersihkan, gimana caranya dan apakah saya harus "ngebongkar" lensanya, terima kasih
Oleh: Surya Nanggala, Sonny (4006) 21 tahun yang lalu
Setahu saya, kalo lensa udah dibongkar untuk dibersihkan, maka makin sering jamurnya kembali lagi..Ini kata penjual dan tukanng servis lensa bekas di Pasar Baru Jakarta..Nggak tahu deh kalo teknisi dari Canon punya cara lain yang lebih canggih..
Oleh: D. Setiadi (81319) 21 tahun yang lalu
Salut anda berani bongkar lensa sendiri....
Oleh: Ucok P. Harahap (40158) 21 tahun yang lalu
Bisa atau tidaknya dibersihkan, tergantung seberapa parah jamurnya. Tapi kalau lensa anda fog (berembun) di bagian dalam yang bukan disebabkan perubahan suhu secara drastis, biasanya tidak bisa diperbaiki. Jamur di bagian dalam, tentu lensa harus dibongkar. Lensa jangan dibongkar sendiri, kecuali anda punya keahlian dan pengalaman. Di Jakarta anda bisa ke service centre Canon (PT. Interdelta) : 021.6523333, 021.6511533. Untuk service centre di kota anda, bisa tanyakan ke Interdelta. Biasanya service centre di kota anda akan kirim ke Jakarta. Mungkin titip teman yang sedang tugas ke Jakarta ?
Oleh: Irwansyah S (52460) 21 tahun yang lalu
Jangan-jangan ongkos servisnya kalau di Interdelta hampir setengah harga barunya?. Ada yang tahu berapa ongkos membersihkan lensa di Interdelta Canon?.
Oleh: Eleena Oktavian (1448) 21 tahun yang lalu
Beberapa bulan lalu saya pernah tanya ke interdelta. Untuk lensa ef standar (non IS), Rp. 125.000,-. Untuk IS kalo gak salah lebih mahal sekitar 50 ribu deh. Entah untuk seri "L", mungkin lebih mahal lagi.
Oleh: iing Gunawan, sidoel (27236) 21 tahun yang lalu
wah yang bikiin lensa jamuran itu apa yah? kan tertutup
Oleh: Afriadi Hikmal (12144) 21 tahun yang lalu
Kata orang sop jamur enak ya :D
Oleh: Uchin Mahazaki (21728) 21 tahun yang lalu
kalau udah dibongkar dan mau bersihkan sendiri, coba pake larutan xylol aja .. nggak tahu mempan apa nggak untuk lensa yang jamuran, tapi xylol umum digunakan untuk membersihkan lensa pada mikroskop:-B.
Xylol itu makhluk jenis apa ya...:O. Kira-kira dia merusak cat/karet/plastik nggak Chin?. Kalau methanol bagaimana?.
methanol .. dulu sambil kerja sering bersihin kaca mata pake methanol (spirtus dalam bahasa dagangnya) .. emang sih bisa bersih, tapi lama lama malah lensa kacamata saya jadi "ter etsa" :( mungkin karena pada lensa kaca mata kan suka ada lapisan polimernya (organik) sebagai lapisan tambahan pada lensanya jadi lama kelamaan ikut terlarut sama methanolnya (pelarut organik) khawatirnya kalau di lensa kamera juga ada lapisan polimernya, jadi ya daripada baret baret juga itu lensa :)
Oleh: Valentinus Sujono, Gaban (462) 21 tahun yang lalu
saya pernah baca di photo.net dan pernah juga nanya teknisi di interdelta, sebaiknya pakai ethanol.. atau alcohol 90% untuk bersih'in lensa...
Oleh: Sumardi (3518) 21 tahun yang lalu
Kasi ama Abi Rayyan si fotografer jamur, biar di foto dulu :) :) :D :D
Thanks, banget info berharganya Chin, nggak nyangka kalau methanol itu bisa "memakan" lapisan kacamata. Semoga lapisan coating lensa tidak sesensitif itu ya?.
mencegah lebih baik daripada mengobatiMencegah jamur lebih baik daripada membersihkannya :)Biar gak berjamur (mungkin sudah banyak yang memakai cara ini), letakkanlah kantong silikagel ke dalam tas penyimpanan kamera/lensa.Butiran silikagel umum dapat dibeli di toko toko kimia, atau kalau sulit mendapatkannya bisa dipakai kantong silikagel dari beberapa kemasan makanan.. yang saya tahu produk nutrisari kemasan botol terdapat kantung silikagel di dalamnya.. 2 Minggu sekali sebaiknya kantung silikagelnya dikeringkan di bawah sinar matahari untuk menguapkan kelembaban.. selanjutnya bisa kembali dipakai berulang ulangTentang penggunaan alkohol sebagai pembersih, kenapa memakai yang 90% ya ???IMHO, konsentrasi efektif alkohol sebagai larutan pembersih/desinfektan adalah pada kisaran 70-75% saja .. karena di atas konsentrasi itu alkohol (ethanol dalam nama kimianya) sangat mudah menguap ..jadi belum sempat dia membersihkan jamur, sudah keburu kabur ke udara alkoholnya :)